Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Satu Unit Sepeda Motor di Sempu Dilahap Jago Merah

satu-unit-sepeda-motor-di-sempu-dilahap-jago-merah
Satu Unit Sepeda Motor di Sempu Dilahap Jago Merah
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Petugas Pemadam Kebakaran Saat Evakuasi Sepeda Motor yang Dilahap Jago Merah di Sempu, Banyuwangi, Kamis (25/01)

Banyuwangihits.id – Unit Pemadam Kebakaran Sektor Genteng melakukan pemadaman api yang menghanguskan satu unit sepeda motor di Dusun Tegalyasan RT 05 RW 01, Desa Tegalarum, Kecamatan Sempu, Kabupaten Banyuwangi, Kamis (25/01/24).

“Kami mendapat laporan pukul 11.52 WIB,” kata Kasi Penyelamatan Dan Evakuasi Damkar Genteng, Salam Bikwanto saat ditemui Jurnalis Banyuwangihits di kantornya.

Salam Bikwanto mengatakan, motor yang terbakar milik Umi Uswatun Khasanah (20). Selain sepeda motor, tumpukan kayu yang berada di sekitar lokasi juga ikut terbakar.

“Kami melakukan penyemprotan pada tumpukan kayu yang ikut terbakar dan dibantu oleh warga sekitar memadamkan api pada sepeda motor yang juga terdapat 5 jerigen BBM jenis pertalite,” ujar Salam.

Salam menjelaskan, proses pemadaman dilakukan dengan tanah dan pohon pisang yang sudah disiapkan oleh warga sekitar. Akhirnya, pada pukul 12.10 WIB, api berhasil dipadamkan.

Kebakaran diduga berasal dari karburator sepeda motor yang bocor. Sehingga, saat sepeda motor dihidupkan, api langsung membesar dan dengan cepat merambat ke jerigen yang berisi BBM jenis pertalite.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…