Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Tutup Jalur Gumiter, Pohon Tumbang Dievakuasi BPBD dan Polisi

tutup-jalur-gumiter,-pohon-tumbang-dievakuasi-bpbd-dan-polisi
Tutup Jalur Gumiter, Pohon Tumbang Dievakuasi BPBD dan Polisi
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
BPBD Kab. Jember, Polisi, dan Warga, saat Mengevakuasi Pohon Tumbang di Jalur Gumiter, Rabu (08/05/24). Foto : Jaenudin Banyuwangihits.id

Banyuwangihits.id – Akses jalur Gumiter sempat dikabarkan putus, akibat pohon tubang yang menutup akses jalan Nasional tepatnya di Jln. Nasional Jember-Banyuwangi KM 35.500 Watu Gudang, Dusun Curah Damar, Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember, pukul 01.15 WIB, Rabu (08/05/24).

Tumbangnya pohon diduga akibat angin kencang yang melanda wilayah jalur Gumiter. Namun dipastikan tidak ada korban jiwa dalam musibah bencana alam tersebut.

“Tidak ada korban jiwa. Hanya pohon menutup akses jalur Gumiter,” ucap Kapolsek Sempolan Polres Jember AKP Nai.

Pucuk pimpinan Polsek Sempolan mengatakan, Peristiwa akses jalan tertutup hanya terjadi beberapa jam saja. Pasalanya petugas dari BPBD Kabupaten Jember dan Polsek Sempolan, langsung bergerak cepat untuk mengevakuasi pohon tumbang.

“Tak sampai tiga jam akses jalur Gumiter kembali normal,” kata AKP Nai.

Kapolsek Sempolan tetap menghimbau seluruh pengguna jalan di jalur Gumiter, untuk tetap berhati-hati dan waspada agar bisa berkendara selamat sampai tujuan. (DIN/YAT)

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…