Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Buka Bersama Ceria dan Santunan Yatim Piatu

buka-bersama-ceria-dan-santunan-yatim-piatu
Buka Bersama Ceria dan Santunan Yatim Piatu
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Banyuwangi, Jurnalnews – Telah dilaksanskan santunan yatim piatu oleh Yayasan  Yatim Mandiri Banyuwangi di Masjid Al Hilal 2 Banyuwangi Senin (18/03/2024) dengan menghadirkan sejumlah 100 anak yatim piatu yang ada di Banyuwangi.

Acara dimulai dengan pembacaan Ayat suci Al Quran oleh Moh Fikri dari MI Darun Najah Banyuwangi. Sambutan oleh Ketua panitia Priyo Sigit Purnomo S.Kom mengatakan bahwa sudah

yang ke-4 kalinya Yatim Mandiri melaksanakan santunan yatim piatu di masjid Al Hilal 2.

“Semoga acara buka bersama seperti ini dari tahun ke tahun sehingga yatim mandiri dapat melaksanakan santunan dan merupakan agenda rutinan dari tahun tahun dan kepada adik-adik selalu menjaga istiqomah puasanya, “kata Priyo Sigit Purnomo.

20240318_155642

Sambutan perwakilan dari Masjid Al Hilal disampaikan oleh Retno yang mengatakan bahwa  Nabi muhamad umur 5 tahun sudah jadi yatim sehingga rasulullah masih kecil sudah merasakan tidak punya orang tua.

“Kami disini berbagi bersama dengan rasa hati semua bersama adalah kita anggap sebagai anak dan cucu kita dimana kelak mereka adalah pemimpin Islam. Bukan hanya menerima santunan tetapi mau menerima ilmu dan mempunyai cita cita tinggi belajar bersungguh-sungguh agar tercapai cita-cita sehingga bisa membahagiakam ortu dan sebagai penerus bangsa, “ungkap Retno.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penyerahan Al Quran kepada ketua Takmir Masjid Al Hilal 2 H. Agus Iskandar. Pembacaan puisi islami oleh  Reza Sl Jufri dan dilanjutkan ceramah oleh  Pahib lulusan Elkisi Banyuwangi.

20240318_170927

Selanjutnya cerita agama oleh kak Aji tentang keteladanan dan sifat-sifat baik yang harus dimiliki oleh generasi Islam. Anak-ansk diberi motivasi dalam hidup dan kehidupan untuk masa yang akan datang.

Acara inti pemberian santunan kepada yatim piatu dan berbuka bersama diteruskan dengan shalat berjamaah di Masjid Al Hilal 2.(AWN)