
KALIBARU – Nuansa pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur mulai merambah Banyuwangi. Sepanduk bergambar Ketua Umum Muslimat NU Khofi fah Indar Parawansa yang juga mantan calon Gubernur Jatim sudah mulai bertebaran di Bumi Blambangan.
Salah satunya seperti terlihat di lereng Gunung Gumitir, masuk Kecamatan Kalibaru. Spanduk tersebut bisa dengan mudah dilihat oleh para pengemudi kendaraan yang melintasi jalur perbatasan Kabupaten Jember dan Banyuwangi.
Meski tak secara terang-terangan menyebutkan Khofi fah sebagai calon gubernur, namun sepanduk yang dipasang oleh Gerakan Pro Khofifah Banyuwangi, itu rasanya sulit untuk tak disebutkan sebagai bagian dari pernak-pernik menjelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur 2013 coming. (RADAR)