Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Gaji Dipotong, Budi Mundur

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

gajiBANYUWANGI – Persewangi memang berhasil memuncaki klasemen sementara grup 7 pada putaran pertama Divisi Utama musim ini. Tetapi, kekuatan Th e Lasblang, julukan Persewangi, tampaknya berkurang pada putaran kedua yang dimulai 28 Mei mendatang. Sebab, secara mengejutkan, ada pemain yang mengundurkan diri. Salah satu penggawa yang memilih out dari Tim Merah-Hitam itu adalah Budi Hartono.

Pemain yang beroperasi di lini pertahanan itu keluar dari Persewangi pasca laga melawan PS Sumbawa Barat Minggu lalu (18/5). Bahkan, dia langsung berkemas dari mes Persewangi di Jalan Gajah Mada, Banyuwangi, saat itu juga. Pemain satu itu memang tidak menjadi pilihan utama pelatih Persewangi, Bagong Iswahyudi, dalam mengisi lini belakang.  

Bahkan, pemain asal Watukebo, Kecamatan Rogojampi, itu tidak pernah sekalipun tampil selama melakoni laga di putaran pertama atau enam pertandingan. Dia juga tidak disertakan dalam lawatan ke Sulawesi melawan Persigo Gorontalo dan Persbul Buol April lalu. Padahal, dia tampil apik saat Persewangi menjamu timnas U-19 tanggal 3 Maret lalu.  Meskipun tuan rumah kalah, tapi kekalahan yang diderita hanya tipis, yakni 0-1.

Tetapi, sangat mengejutkan karena dia belum diberi kepercayaan turun lapangan selama kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim 2014 bergulir. Budi Hartono memiliki alasan kuat mengapa memilih pulang kampung. Dia mengaku, ada beberapa pertimbangan yang membuat dirinya hengkang dari tim yang dibelanya sejak beberapa bulan lalu itu. Saat ini, kata dia, situasi di Persewangi jauh dari harapan. 

‘’Aku merasa gak nyaman, Mas,” ujarnya saat ditanya terkait alasan mengundurkan diri kemarin. Alasan lain, niat mengundurkan diri itu ternyata terkait gaji. Dia mengatakan, gaji yang dia terima ternyata dipotong secara sepihak. Padahal, honor yang diterima sudah jauh lebih kecil daripada pemain lain. ‘’Gaji saya dipotong. Saya pilih mundur,’’ terang Budi kepada Jawa Pos Radar Banyuwangi.Lantas, bagaimana langkahnya ke depan?

Dia mengaku akan menenangkan diri di rumah. Tetapi, dia tetap mencari klub lain. ‘’Sementara ini di rumah dulu,” katanya. Terkait langkah mundur yang dilakukan Budi Hartono, Pelatih Persewangi Bagong Iswahyudi mengaku terkejut. Dia mengatakan, pemain tersebut dipertahankan hingga sisa musim ini. ‘’Kami tetap mempertahankan dia dalam tim,” tegasnya. 

Dia mengatakan, anak buahnya itu memang sudah pamit setelah laga melawan PS Sumbawa Barat. Dia berusaha meyakinkannya agar tetap bergabung bersama Persewangi. ‘’Jujur, saya menginginkan dia berada di sini. Tapi, semua keputusan ada di tangan dia,” paparnya. Pelatih berlisensi B itu akan melakukan evaluasi terkait pengunduran diri Budi Hartono. Menurut dia, dia akan kembali membicarakan masalah itu dalam waktu dekat. “Nanti akan saya kontak lagi agar keputusan itu bisa berubah,” tandasnya. (radar)