
Banyuwangihits.id – Ribuan guru dari seluruh penjuru Kabupaten Banyuwangi tumpah ruah memenuhi aula Wisata Alam Indah Lestari (AIL), Blimbingsari, Banyuwangi untuk mengikuti kegiatan jalan sehat, Sabtu (25/11/23) siang. Jalan sehat tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-78.
Kegiatan berlangsung sangat meriah. Para guru dari masing-masing kecamatan tampak kompak mengenakan pakaian yang sama. Berbagai macam door prize juga tertata rapih di atas pentas, seperti kipas angin, kompor, sepeda listrik, sepeda motor, dan masih banyak lagi.
Ditemui usai kegiatan, Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) Pusat Teguh Sumarno mengatakan, pada tahun ini, para guru akan membawa inovasi serta program-program baru, di antaranya kesejahteraan guru, perlindungan guru, dan bagaimana profesi guru itu sendiri.
“Terima kasih untuk sahabat-sahabat media sehingga akan menyemarakkan bahwa guru ini harus dihormati, guru harus ditempatkan prioritas karena semua kehidupan ini tergantung pada guru,” tuturnya.
Pria yang pernah menjabat sebagai Rektor Universitas PGRI Banyuwangi (UNIBA) itu juga menjelaskan bahwa istilah guru sebagai pelukis masa depan memiliki makna yang dalam. Ia menjelaskan, di kehidupan mendatang yang ditentukan oleh ilmu dan teknologi, guru memegang peranan penting, yakni sebagai pencetak bibit-bibit generasi penerus bangsa.
“Semua itu tergantung pada sekarang bagaimana guru mencetak kader-kader bangsa masa depan. Melukis bagaimana generasi penerus yang akan datang,” terangnya.
Dalam kesempatan tersebut, Teguh Sumarno berpesan kepada para tenaga pendidik di seluruh Indonesia untuk meningkatkan sumber daya manusia dan mewujudkan kesetaraan di bidang pendidikan, selayaknya semboyan bangsa Indonesia yakni Bhinneka Tunggal Ika.
“Karene letak Papua, Aceh, Banyuwangi dan mungkin Bali adalah berbeda. Sehingga hanya guru yang bisa menjembatani dalam perubahan dengan dimensi apapun,” pungkasnya. (HER/IND/VIN)
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…