Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Kebut Perbaikan Dermaga MB II Ketapang

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

KALIPURO – PT. Indonesia Ferry (Persero) ASDP Ketapang terus mengebut persiapan menjelang arus mudik dan arus balik Lebaran. Salah satunya adalah perbaikan dermaga. Hingga kemarin (26/6) sejumlah bekerja mengebut perbaikan dermaga di MB II Ketapang.

Plt. General Manajer (GM) PT. Indonesia Ferry (Persero) ASDP Ketapang, Saharuddin Koto mengatakan, perbaikan dermaga merupakan program ASDP menjelang Lebaran. Saat ini perbaikan di dermaga MB II masih terus dilaksanakan untuk menambah daya dukung dermaga menghadapi ramainya kendaraan saat Lebaran nanti.

”Ini program kontinu kita menghadapi Lebaran,” kata Saharuddin. Tidak hanya dermaga di Pelabuhan ASDP Ketapang, perbaikan dermaga juga berlaku di dermaga Pelabuhan Gilimanuk. Perbaikan dilakukan agar pada saat arus mudik Lebaran nanti tidak ada kendala pada dermaga yang dilewati para pengendara, baik dari Bali maupun pengendara yang menuju Pulau Bali.

”Dermaga MB I sudah beres. Kalau yang dermaga MB II masih dalam proses perbaikan,” terang Saharuddin. Dia menargetkan perbaikan dermaga di Pelabuhan ASDP Ketapang dan Gilimanuk ini akan selesai sebelum puncak arus mudik berlangsung.

Diharapkan, semua perbaikan dermaga itu sudah ready saat arus mudik Lebaran nanti tiba. ”H-20  target perbaikan semua dermaga  di Ketapang dan Gilimanuk sudah  harus selesai,” jelasnya. Pantauan Jawa Pos Radar Banyuwangi sore kemarin, perbaikan dermaga MB II masih terus berlangsung.

Namun, dermaga sudah tidak ditutup total. Perbaikan dermaga terlihat sudah hampir rampung. Para pekerja tampak mengerjakan pengelasan di samping  dermaga saat tidak ada kapal yang sandar di dermaga MB II. Sementara itu, dermaga MB I yang beberapa hari lalu sempat mengalami kerusakan karena pelat stoopernya lepas sudah berhasil diatasi.

Sudah tidak ada lagi pekerja yang melakukan perbaikan di dermaga yang ada di samping dermaga ponton tersebut. Kendaraan roda dua maupun mobil pribadi sudah tampak melewati dermaga yang sempat ditutup juga saat mengalami kerusakan beberapa hari yang lalu. (radar)