Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Launching Madania Regency, Laku 10 Rumah

MEMBLUDAK: Peserta fun bike saat grand launching Madania Regency Minggu (29/4).
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
MEMBLUDAK: Peserta fun bike saat grand launching Madania Regency Minggu (29/4).

GENTENG–Grand launching Perumahan Madania Regency, pada Minggu (29/4) benar-benar meraih sukses ganda. Dua even yang digelar sekaligus itu juga berjalan lancar. Jalan sehat dan fun bike sungguh memberikan kesuksesan terhadap launching Madania Regency.

Jumlah peserta yang mengikuti kedua even itu mencapai 10 ribu orang. Yang menarik, peserta fun bike tak hanya berasal dari Kabupaten Banyuwangi. Tetapi
juga berasal dari wilayah lain. Ada yang datang dari Jember, Bondowoso, Lumajang, dan Besuki, Situbondo.

Manager Marketing Madania Residence, Iwan mengatakan, dalam grand launching itu juga terjual 10 unit rumah. Rupanya, konsep yang ditawarkan Madania Regency disambut luar biasa oleh masyarakat. “Buktinya, dua even yang mengiringi grand launching ini diikuti hampir 10 ribu peserta dan sekaligus 10 rumah langsung terjual,” ungkap Iwan kepada RaBa, kemarin.

Dijelaskan, dalam grand launching itu, pihaknya memberikan penawaran alternatif hunian, yang mampu mengakomodasi seluruh karakteristik masyarakat yang ada di dalam perumahan Madania Regency. Ada beberapa tipe perumahan yang ditawarkan, yakni tipe 30, 36, 45, 54, 70, dan 105. “Harganya mulai Rp 65 juta hingga Rp 520 juta,’’ sebutnya.

Untuk merealisasikan perumahan ini, Madania Regency menyediakan 7,5 hektare tanah. Ada fasilitas masjid, taman bermain, lapangan futsal, kolam renang umum, jalan lingkungan paving block, jaringan TV kabel, dan internet. Termasuk pengelolaan kebersihan, keamanan, dan kenyamanan lingkungan.

“Areal tanah yang dibutuhkan di Madina Regency merupakan terluas di Kota Genteng. Untuk memperoleh informasi selanjutnya, bisa menghubungi telepon 0333- 7770002 atau 085331363636,” sebutnya. (radar)

Kata kunci yang digunakan :