Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Muscablub IPSI masih Ngambang

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

MUSCABBANYUWANGI – Keinginan sejumlah perguruan yang menghendaki adanya ketua defi nitif dalam tubuh Pengkab IPSI Banyuwangi rupanya tidak akan kesampaian dalam waktu dekat. Pasalnya, hingga kini belum ada kejelasan terkait waktu pelaksanaan musyawarah cabang luar biasa (muscablub) yang akan menelurkan fi gur ketua baru itu. Seperti pernah diberitakan sebelumnya, sejumlah pengurus IPSI Banyuwangi mewacanakan pelaksanaan percepatan muscab. Itu karena roda organisasi berjalan statis.

Salah seorang pengurus IPSI Banyuwangi, Mukayin menuturkan, sampai ini belum memastikan kapan muscablub dilaksanakan. Sesuai rencana, pria yang menjabat sebagai sekretaris itu menyebutkan, idealnya kegiatan kocok ulang pengurus itu dilaksanakan akhir Agustus. Namun, menilik waktu yang ada, mustahil muscablub itu dilaksanakan bulan ini.

Guru yang berdinas di SMA 1 Glagah itu pun menyampaikan beberapa hal yang menjadi alasan belum bisa digelarnya muscablub dalam waktu dekat,  di antaranya, terkait kesiapan panitia pemilihan. Sampai saat ini IPSI belum membentuk panitia untuk melaksanakan agenda tersebut. Hal lain yang tidak kalah penting, IPSI belum memiliki anggaran untuk menjalankan roda organisasi.

Hal itu diperparah dengan belum turunnya dana pembinaan untuk cabor dari APBD 2013. “Dana untuk pra-Porprov saja kita masih utang dan belum diganti dari KONI. Dana muscablub dapat dari mana?” serunya. Meski demikian, Mukayin menegaskan, muscablub akan tetap dilaksanakan. Dia menyebut, paling lambat bulan depan pemilihan pengurus baru di tubuh IPSI itu dilaksanakan. (radar)