Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Nelayan mulai Panen Lemuru

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

panenMUNCAR – Para nelayan Muncar kini mulai semringah. Seiring perubahan musim angin barat daya ke musim angin timur, sejak sepekan terakhir ikan hasil tangkapan meningkat. Diperkirakan, ikan ini akan terus banyak hingga Juni mendatang. Salah satu nelayan, H. Gufron, 50, mengatakan saat ini para nelayan giat lagi bekerja. Sejumlah nelayan mulai membetulkan semua peralatan dan kapal untuk melaut. Bahkan, nelayan yang memiliki modal besar mulai berangkat melaut.

“Kalau pas rezeki, semalaman bisa dapat empat ton hingga enam ton ikan,” katanya. Ikan lemuru masih mendominasi perolehan tangkapan nelayan Muncar. Jika sebulan lalu hasil tangkapan nelayan masih berkisar tiga hingga empat ton dalam sekali berlayar, kini sudah meningkat hingga enam ton. Bahkan, size ukuran ikan lemuru jika biasanya satu kilogram berisi 40 ekor, kini sudah mulai mencapai 30 ekor per satu kilogram (Kg). “Lumayan besar dan bisa masuk pabrik sarden,” ujar Djufri, 49, seorang nelayan lain. 

Yang menjadi kendala bagi nelayan kecil saat ini, permodalan yang tidak memadai. Tak jarang, para juragan atau pemilik kapal utang kepada  pengepul ikan untuk biaya operasional. Sebagai gantinya, ikan hasil tangkapan disetor kepada pengepul itu. “Kalau (angin) musim timur kebanyakan nelayan berani melaut dan utang terlebih dulu, karena hasil tangkapan hampir bisa dipastikan banyak,” tandasnya.(radar)