Banyuwangi, Jurnalnews.com – Program strategis nasional pembangunan Gerai Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) yang menjadi salah satu program andalan Presiden Prabowo Subianto mulai menunjukkan progres nyata di berbagai daerah. Salah satunya terlihat di Desa Sidodadi, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi.
Berdasarkan pantauan Jurnalnews di lokasi pembangunan pada Sabtu (10/1/2026), progres pembangunan gerai KDMP Desa Sidodadi telah mencapai sekitar 50 persen. Pengerjaan fisik bangunan tampak berjalan sesuai rencana dengan aktivitas pekerja yang masih berlangsung.
Kepala Unit KDKMP Desa Sidodadi, Kopka Djumadi, menyampaikan bahwa proyek tersebut telah berjalan selama kurang lebih 40 hari sejak dimulai.
“Pembangunan ini sudah berjalan 40 hari dan saat ini progresnya mencapai 50 persen,” ujarnya di sela-sela peninjauan lokasi.
Ia menjelaskan, proyek pembangunan gerai koperasi tersebut melibatkan sekitar 20 tenaga kerja lokal Wongsorejo. Saat ini, tahapan pekerjaan telah memasuki proses pengadaan dan penataan tanah urug guna meratakan bagian bawah bangunan sebagai pondasi lanjutan.
“Kami membutuhkan cukup banyak tanah urug untuk perataan lahan. Alhamdulillah, pasokan tanah urug dibantu pengadaannya oleh teman-teman One Piece,” imbuhnya.
Pembangunan Gerai Koperasi Desa Merah Putih diharapkan menjadi pusat penguatan ekonomi desa, sekaligus sarana peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan usaha koperasi yang mandiri dan berkelanjutan. (Venus Hadi)








