Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Pedagang Kacang Pikul Bolak-balik Jawa Bali Demi Jualan

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Denpasar

Misji adalah salah satu penjual kacang rebus pikul di Jembrana. Pria asal Banyuwangi ini setiap harinya harus bolak-balik Jawa Bali demi berjualan di Pulau Dewata.

Misji menjelaskan, dirinya berangkat dari rumah ke Pelabuhan Ketapang sekitar pukul 04.00 WIB, hingga tiba di Gilimanuk sekitar pukul 06.00 Wita, dan menumpang angkutan umum sampai di Desa Pekutatan.

“Tiket di Pelabuhan itu juga murah kalau pejalan kaki, jadi irit biaya. Namun kalau ada acara agama di Bali, saya biasanya pakai motor, soalnya bawa kacang lebih, agar lebih gampang,” tutur Misji, Kamis (8/12/2022).

Misji juga menambahkan, untuk para pedagang kacang rebus lain sudah memiliki daerah berjualan masing-masing, sehingga tidak ada istilah rebutan lahan. “Sadar sendiri biasanya, seperti saya ini daerah Desa Pekutatan, kalau ada acara di Desa Mendoyo saya tidak kesana, memang ada lahan tiap pedagang,” imbuhnya.