Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Penderita HIV/AIDS Tembus 1.416 Orang

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Jumlah pen derita HIV/AIDS di Banyuwangi terus bertambah. Data terakhir yang dilansir Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyuwangi menyebutkan, jumlah penderita penyakit mematikan itu mencapai 1416 orang. Angka tersebut di dominasi kaum perempuan dengan, yakni 760 penderita. Selebihnya adalah kaum laki-laki. Data terbaru itu dibeber Kadinkes Banyuwangi dr. Widji Les tariono saat membuka acara pembentukan ”Warga Peduli AIDS” di restoran Cengkir Gading kemarin siang.

Acara tersebut dihadiri berbagai elemen masyarakat, tokoh agama, pemuda, dan relawan HIV/AIDS. ”Dari 1.416 orang itu, yang meninggal dunia lima orang. Itu data terbaru terhitung sejak Januari 2013 sampai bulan ini,” kata Widji Lestariono didampingi Ketua Pelaksana Komisi Penangulangan AIDS Banyuwangi, Waluyo, SKP, MM. Waluyo mengatakan, KPA bersama masyarakat akan terus menekan angka HIV/AIDS di Banyuwangi.

Salah satu langkah strategis yang ditempuh adalah membentuk komunitas ”Warga Peduli AIDS”. Saat ini komunitas tersebut dipusatkan di kota Banyuwangi dan mengundang ber bagai elemen masyarakat. ”Target kita komunitas seperti ini akan terbentuk di masing-masing kecamatan,” kata Waluyo yang sehari-hari menjabat Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Dinkes Banyuwangi itu.

Tujuan komunitas tersebut, masyarakat diharapkan tak lagi bersikap diskriminasi dengan war ga yang mengidap AIDS.Nanti para penderita AIDS akan mendapatkan perlakuan sama. ”Jika sakit ya kita obati layaknya orang sakit. Tidak ada diskriminasi, apalagi sampai dikucilkan di masyarakat,” tandas Waluyo.  (radar)