sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Kepedulian terhadap korban bencana banjir ditunjukkan Kelompok Sadar (Pokdar) Kamtibmas Polres Situbondo bersama Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).
Kedua organisasi tersebut turun langsung ke lokasi banjir di wilayah barat Situbondo, Sabtu (24/1), untuk menyalurkan bantuan sembako sekaligus ikut kerja bakti membersihkan sisa material banjir.
Aksi sosial tersebut dilakukan setelah Pokdar Kamtibmas Polres Situbondo menerima informasi adanya banjir yang melanda sejumlah wilayah.
Tanpa menunggu lama, anggota Pokdar Kamtibmas langsung berkoordinasi dan berkolaborasi dengan FKDM Kabupaten Situbondo.
Ketua Pokdar Kamtibmas Polres Situbondo Hijir Ismail mengatakan, kegiatan sosial tersebut murni lahir dari kepedulian anggota terhadap warga yang terdampak bencana.
“Begitu kami mendapat kabar terjadi bencana banjir, kami langsung berkolaborasi dengan teman-teman FKDM Situbondo. Semua anggota patungan untuk membantu korban banjir di wilayah barat,” ujar Ismail.
Dalam kegiatan tersebut, tim gabungan Pokdar Kamtibmas dan FKDM menyasar tiga lokasi terdampak, yakni Desa Lubawang, Kecamatan Banyuglugur, wilayah Kecamatan Sumbermalang, serta Kecamatan Besuki.
“Kami turun ke tiga lokasi yang terdampak cukup parah. Selain menyerahkan bantuan, kami juga ingin memastikan warga merasa tidak sendirian menghadapi musibah ini,” ungkap Ismail.
Bantuan sembako yang disalurkan berupa beras sebanyak satu kuintal, minyak goreng, mi instan, serta berbagai makanan ringan.
Setiap warga penerima bantuan mendapatkan beras, dua liter minyak goreng, dan sepuluh bungkus mi instan.
Tak hanya itu, Pokdar Kamtibmas dan FKDM juga memberikan bantuan uang tunai kepada warga terdampak banjir.
Bantuan tersebut diharapkan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
“Kami juga memberi uang tunai. Tidak perlu kami sampaikan jumlahnya, yang penting bisa dimanfaatkan untuk belanja kebutuhan harian. Meskipun tidak banyak, semoga bisa membantu meringankan beban para korban,” tegas Ismail.
Selain penyaluran bantuan, anggota Pokdar Kamtibmas dan FKDM juga ikut kerja bakti membersihkan rumah warga dan lingkungan sekitar. Banyak rumah yang masih tertimbun lumpur, kayu, dan material sisa banjir.
Page 2
Page 3
sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Kepedulian terhadap korban bencana banjir ditunjukkan Kelompok Sadar (Pokdar) Kamtibmas Polres Situbondo bersama Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).
Kedua organisasi tersebut turun langsung ke lokasi banjir di wilayah barat Situbondo, Sabtu (24/1), untuk menyalurkan bantuan sembako sekaligus ikut kerja bakti membersihkan sisa material banjir.
Aksi sosial tersebut dilakukan setelah Pokdar Kamtibmas Polres Situbondo menerima informasi adanya banjir yang melanda sejumlah wilayah.
Tanpa menunggu lama, anggota Pokdar Kamtibmas langsung berkoordinasi dan berkolaborasi dengan FKDM Kabupaten Situbondo.
Ketua Pokdar Kamtibmas Polres Situbondo Hijir Ismail mengatakan, kegiatan sosial tersebut murni lahir dari kepedulian anggota terhadap warga yang terdampak bencana.
“Begitu kami mendapat kabar terjadi bencana banjir, kami langsung berkolaborasi dengan teman-teman FKDM Situbondo. Semua anggota patungan untuk membantu korban banjir di wilayah barat,” ujar Ismail.
Dalam kegiatan tersebut, tim gabungan Pokdar Kamtibmas dan FKDM menyasar tiga lokasi terdampak, yakni Desa Lubawang, Kecamatan Banyuglugur, wilayah Kecamatan Sumbermalang, serta Kecamatan Besuki.
“Kami turun ke tiga lokasi yang terdampak cukup parah. Selain menyerahkan bantuan, kami juga ingin memastikan warga merasa tidak sendirian menghadapi musibah ini,” ungkap Ismail.
Bantuan sembako yang disalurkan berupa beras sebanyak satu kuintal, minyak goreng, mi instan, serta berbagai makanan ringan.
Setiap warga penerima bantuan mendapatkan beras, dua liter minyak goreng, dan sepuluh bungkus mi instan.
Tak hanya itu, Pokdar Kamtibmas dan FKDM juga memberikan bantuan uang tunai kepada warga terdampak banjir.
Bantuan tersebut diharapkan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
“Kami juga memberi uang tunai. Tidak perlu kami sampaikan jumlahnya, yang penting bisa dimanfaatkan untuk belanja kebutuhan harian. Meskipun tidak banyak, semoga bisa membantu meringankan beban para korban,” tegas Ismail.
Selain penyaluran bantuan, anggota Pokdar Kamtibmas dan FKDM juga ikut kerja bakti membersihkan rumah warga dan lingkungan sekitar. Banyak rumah yang masih tertimbun lumpur, kayu, dan material sisa banjir.








