sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Mengawali tugas barunya sebagai Kapolresta Banyuwangi, Kombespol Rofiq Ripto Himawan, menegaskan komitmennya untuk menghadirkan layanan kepolisian kepada masyarakat tanpa jeda.
Rofiq yang sebelumnya menjabat sebagai Dosen Utama Akpol Lemdiklat Polri itu meminta seluruh masyarakat Bumi Blambangan untuk tidak ragu melaporkan segala bentuk tindak kejahatan.
“Jika mengalami atau mengetahui tindak kejahatan di Bumi Blambangan ini segera laporkan melalui layanan gratis call center 110 yang siaga selama 24 jam penuh,” tegas Rofiq, Selasa (13/1).
Dia mengajak seluruh warga Banyuwangi bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). ofiq yang baru dilantik sebagai Kapolresta Banyuwangi oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Nanang Avianto di Gedung Mahameru Polda Jatim, Senin (12/1), tetap berkomitmen untuk memberantas segala bentuk potensi tindak kejahatan.
Rofiq menambahkan, peran serta masyarakat dalam menjaga Kamtibmas sangat penting.
“Pentingnya peran serta masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, mulai dari lingkup keluarga hingga tingkat rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW),” terangnya.
Selain itu, Kapolresta juga memberi beberapa imbauan dan pesan kepada warga diantaranya yakni, masyarakat diharapkan untuk waspada dan menjaga kamtibmas. Kedua, pastikan keamanan rumah dan kendaraan saat ditinggalkan dan warga dimininta berhati-hati saat berada di jalan, serta menghindari penggunaan telepon genggam secara berlebihan yang dapat memicu aksi kejahatan.
“Upaya ini juga sebagai langkah preventif guna menekan angka kriminalitas di wilayah Banyuwangi,” pungkas Rofiq. (rio/aif)
Sumber: Jawa Pos Radar Banyuwangi






