Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Warga, BPD, dan Pemdes Kompak Swadaya Perbaiki Jalan Rusak di Karangrejo Selatan, Wongsorejo

warga,-bpd,-dan-pemdes-kompak-swadaya-perbaiki-jalan-rusak-di-karangrejo-selatan,-wongsorejo
Warga, BPD, dan Pemdes Kompak Swadaya Perbaiki Jalan Rusak di Karangrejo Selatan, Wongsorejo

Banyuwangi, Jurnalnews.com – Musim penghujan kerap menjadi ancaman bagi infrastruktur jalan, terutama di kawasan yang sistem drainasenya belum optimal. Hal ini pula yang terjadi di wilayah Karangrejo Selatan, Desa Wongsorejo, di mana jalan rusak akibat tergerus air hujan.

Tak ingin berdiam diri, warga bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Pemerintah Desa (Pemdes) bergerak cepat melakukan perbaikan secara swadaya pada Minggu (9/2/2025).

Ketua BPD Wongsorejo, Moh. Hamidi, menegaskan bahwa pihaknya selalu siap menjadi jembatan antara warga dan pemerintah desa. “Kami menyalurkan aspirasi masyarakat. Ketika warga ingin bergotong royong memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak, kami mendukung penuh dan bekerja sama untuk mewujudkannya,” ujarnya kepada Jurnalnews.

Dalam kerja bakti tersebut, lanjut Hamidi, Kepala Desa Wongsorejo, Bapak Abdul Bakar turut hadir memberikan semangat serta ikut membantu pekerjaan secara langsung. “Beliau ikut bahu-membahu bersama warga. Material yang digunakan seperti semen, pasir, dan batu juga merupakan hasil swadaya,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua RW 01 Karangrejo Selatan, Wiyono, mengapresiasi sinergi yang terjalin antara warga, Pemdes, dan BPD. “Kebersamaan ini menunjukkan kepedulian nyata terhadap kondisi warga Karangrejo Selatan. Semoga kerja sama semacam ini terus berlanjut untuk menyelesaikan berbagai persoalan di masyarakat,” ungkapnya.

Dengan semangat gotong royong ini, diharapkan perbaikan jalan dapat meningkatkan kenyamanan serta keselamatan warga dalam beraktivitas sehari-hari. (Venus Hadi).