Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Akibat Konsleting Listrik, Rumah Warga Sempu Banyuwangi Hangus Terbakar

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Foto : suarajatimpost.com

Sebuah rumah milik Sunardi (46) warga Desa Temuguruh Kecamatan Sempu, Kabupaten Banyuwangi dilalap si jago merah. Kebakaran terjadi pada Minggu (4/4/2021), sekitar pukul 10.30 WIB, diduga kebakaran itu disebabkan adanya konsleting arus listrik.

Tetangga Korban, Ponikem mengatakan pertama kali asap terlihat keluar dari kamar belakang dan terlihat juga api perlahan-lahan mulai membesar.

“Sempat terjadi ledakan kecil sebanyak tiga kali. Sepertinya karena listrik konslet. Saat kejadian rumah keadaan kosong. Pemilik rumah sedang bekerja di kebun dan anak-anaknya tidak berada di rumah,” ungkapnya.

Sementara itu Babinsa setempat Serda Dana Eko Prasetyo mengatakan setelah mendapat laporan dari warga pihaknya segera bergegas mendatangi TKP untuk segera memadamkan kobaran api.

“Kami segera menghubungi PLN meminta agar memutus jaringan listrik terlebih dulu. Kemudian juga mengajak warga gotong royong memadamkan api dengan alat seadanya,” kata Serda Dana.

Masih Serda Dana menyampaikan akibat kebakaran itu kerugian materil sekitar 90% atap rumah terbakar dan sebagian isi rumah ditaksir mencapai 25 juta rupiah.

“Saya turut prihatin atas kejadian yang terjadi di rumah Bapak Sunardi, Alhamdulillah tidak ada korban dalam kejadian ini hanya saja kerugian materil,” ucapnya.

Serda Dana menghimbau agar warga lebih berhati-hati dalam menjaga keselamatan diri maupun harta benda yang dimiliki.

“Harus bijak dalam menggunakan alat-alat listrik, jauhkan pemantik api dan bahan mudah terbakar, pasang alat pendeteksi asap untuk mencegah kebakaran, apabila keluar rumah jangan lupa mematikan kompor supaya terhindar dari kebakaran rumah,” imbuhnya.

Sumber : https://suarajatimpost.com/news/akibat-konsleting-listrik-rumah-warga-sempu-banyuwangi-hangus-terbakar