Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Beri Reward Cleaning Service

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
DEMI TINGKATKAN KINERJA: Direktur RSUD Blambangan dr Taufiq Hidayat memberikan hadiah kepada petugas cleaning service terbaik.

RSUD Blambangan Terapkan Konsep Reward and Punishment

BANYUWANGI – Rumah sakit umum daerah (RSUD) Blambangan terus berbenah untuk meningkatkan pelayanan publik. Guna meningkatkan kinerja, Direktur RSUD Blambangan dr Taufiq Hidayat mulai memberlakukan konsep reward and punishment terhadap semua karyawan.

Pelaksanaan reward and punishment itu sudah dimulai pada Sabtu (14/4) lalu terhadap puluhan petugas cleaning service (CS). “ Cleaning service memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan,” ungkap Taufiq. Karena itu, penerapan konsep reward and punishment pertama kali diberlakukan kepada petugas CS. Kegiatan evaluasi terhadap CS merupakan langkah awal menuju rumah sakit bersih, nyaman, cantik dan menarik.

RSUD Blambangan memiliki 27 orang petugas CS. Dari 27 orang itu, manajemen
memilih lima orang yang kinerjanya baik dan satu orang dengan kinerja terbaik.
“Clening service terbaik diberikan pada Hanipan. Kepada Hanipan kita berikan pengharaan,” ungkap dr Taufiq. Manajemen juga memilih lima petugas CS yang memiliki kinerja buruk. Hanya saja, lima CS yang memiliki kinerja buruk itu tidak disampaikan ke public.

“Evaluasi seperti ini tidak hanya kita berlakukan pada petugas CS saja. Karyawan lainnya, bahkan para dokter pun kita lakukan evaluasi secara bertahap,” terangnya. Kepada tim supervisi dan tim penilai, Taufiq menyampaikan terima kasih. Kepada petugas CS yang terpilih menjadi karyawan terbaik, Taufiq minta untuk tetap semangat dan meningkatkan kinerjanya.

Kepada yang memiliki kinerja buruk, Taufiq minta segera berbenah. “Pada evaluasi berikutnya, mereka harus lebih baik dari yang sekarang,” pintanya. Pelayanan terbaik, kata Taufiq, harus segera diraih RSUD Blambangan. Untuk mencapai semua itu, seluruh karyawan diharapkan mulai berbenah dan bangkit dari sebelumnya. “Kita bertekad untuk menjadikan RSUD Blambangan sebagai RS kebanggaan rakyat Banyuwangi,” katanya. (radar)