Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

BRCC Ikuti Tour De East Java

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

brccBANYUWANGI – Banyuwangi Road Cycling Community (BRCC) bakal ikut ambil bagian dalam even balap sepeda Tour De East Java 2014. Sejumlah pembalap terbaik diterjunkan dalam ajang yang dihelat pada tanggal 6 hingga 7 September mendatang. Satu tim BRCC akan diperkuat pembalap yang sudah berkelas dan memiliki prestasi moncer di berbagai even sebelumnya. Lima pembalap yang masuk dalam tim binaan Guntur Priambodo itu antara lain, Warseno, Timbul Kurniawan, Muhamad Taufik, Herwin Jaya dan Eko W Nandra.

Selain itu, BRCC juga membawa satu pembalap cadangan dalam even tersebut. Dia adalah Eko Setiawan. Enam pembalap tersebut resmi diberangkatkan menuju ke Sidoarjo kemarin. BRCC Banyuwangi akan bersaing dengan 15 tim baik dalam maupun luar negeri untuk merengkuh posisi terbaik. Sembilan tim asal luar negeri yaitu, Aisan Racing Team dari Jepang; Tabriz Shahdari Ranking, Iran; Malaysia National Team, Malaysia; Terengganu Cycling Team, Malaysia; dan Eddy Hollands, Australia. 

Selain itu ada Team Gusto, Taiwan; CCN Cycling Team, Brunei; RTS Santic, Taiwan; dan Tabriz Petrochemical Team, TPT. Sedangkan, tim asal Indonesia yakni Polygon Sweet Nice, Trans Libas Sidoarjo, KFC Bike Team, Kukar Kutai Kartanegara, dan Pegasus Continental Cycling Team. BRCC diprediksi bakal merengkuh hasil manis dalam ajang tersebut. Hal itu mengacu pada berbagai ajang yang telah diikuti. Owner BRCC Banyuwangi, Guntur Priambodo mengaku timnya sudah siap dalam perebutan juara dalam even tersebut. ‘’Kami sepenuhnya siap,’’ ujarnya.

Mengenai target, BRCC akan berusaha tampil lebih baik. Masuk tiga besar tampaknya merupakan target realistis dengan bekal yang sudah dilakoni selama ini. ‘’Kami berusaha untuk finis sebaik mungkin. Mohon doa restu dan dukungan kepada masyarakat Banyuwangi agar kami sukses,’’ harapnya. Sebagaimana diketahui, ajang balap tersebut sudah memasuki edisi ke 10. Kali ini, hanya ada dua etape yang bakal dilahap peserta. Etape pertama akan menempuh jarak sejauh 133,8 Kilometer (Km) dengan start di Kahuripan Nirwana Village Sidoarjo. Pada etape kedua melahap sejauh 130,7 Km dengan start di Museum Trowulan dan finis di Hotel PCP Trawas.(radar)