Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

CCTV Lokalisasi Terpantau 24 Jam

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Closed circuit television (CCTV) yang dipasang di lokalisasi Sumberloh, Desa Benelan Kidul, Kecamatan Singojuruh, ternyata sudah berfungsi. Bahkan, rekaman dari kamera pengintai yang dipasang secara online itu terpantau petugas selama 24 jam.

Kepastian sudah “on”-nya perangkat CCTV yang dipasang di kompleks pelacuran itu disampaikan kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) Banyuwangi, Agus Siswanto, kemarin (24/4). “CCTV yang kita pasang (di lokalisasi) itu sudah aktif semua,” kata Agus Siswanto sambil menunjukkan hasil rekaman CCTV di sebuah monitor di kantornya kemarin.

Agus menyebut, pemasangan CCTV di lokalisasi sebenarnya bukan hanya di lokalisasi Sumberloh. Pihaknya juga memasang sarana pemantau yang sama di lokalisasi Gempol Porong, Dusun Kalirejo, Desa Kaliploso, Kecamatan Cluring. “Di lokalisasi Gempol Porong juga kita pasangi dua unit CCTV,” katanya.

Untuk memastikan di Gempol Porong telah dipasangi CCTV, Kadishub Agus sempat menunjukkan hasil rekaman dua unit CCTV yang dipasang di sana. “Ini gambar di Gempol Porong. Kalau dilihat dari rekaman kamera, sekarang kondisinya sedang sepi ya,” katanya sambil tertawa lepas. Menurut Agus, pemasangan CCTV di dua lokalisasi itu memang masih baru.

Kedua tempat tersebut merupakan “kawasan merah” di Banyuwangi yang paling banyak pengunjung. Pemasangan kamera pemantau itu merupakan bagian dari program pemkab dalam menertibkan tempat pelacuran. “CCTV ini
terpasang secara online,” cetusnya.

Semua data hasil rekaman CCTV itu, kata Agus, akan tersimpan dengan baik. Siapa yang pernah masuk ke dua lokalisasi itu akan tetap terekam. “Salah satu CCTV kita pasang di pintu masuk, jadi ya ketahuan semua,” tegasnya. Di malam hari, kata dia, CCTV tersebut juga bisa bekerja dengan baik. Sebab, kamera pengintai itu dilengkapi infra merah. “Meski kayaknya gelap, tapi CCTV masih tetap bisa merekam dengan baik,” sebutnya. (radar)

Kata kunci yang digunakan :