Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Ditinggal Potong Rambut, Rumah Warga Gambiran Kebakaran, Kenapa?

ditinggal-potong-rambut,-rumah-warga-gambiran-kebakaran,-kenapa?
Ditinggal Potong Rambut, Rumah Warga Gambiran Kebakaran, Kenapa?
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Banyuwangihits.id – Kebakaran terjadi di rumah milik warga di Dusun Krajan 2 RT 03 RW 04, Desa/Kecamatan Gambiran, Kabupaten Banyuwangi, Kamis (21/03/24). Kasi Penyelamatan Dan Evakuasi Damkarmat Banyuwangi Salam Bikwanto mengatakan, kebakaran terjadi akibat kobocoran regulator dan selang gas LPG.

“Kebakaran terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Kami menerima laporan pukul 11.59 WIB dan segera meluncur ke TKP,” kata Salam Bikwanto.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, kronologi bermula saat pemilik rumah bernama Sri Andayani (47) sedang merebus media tanam jamur, kemudian ditinggal potong rambut.

Tak disangka, kompor yang digunakan untuk merebus itu selangnya bocor, dan menyebabkan kebakaran. Warga sekitar yang mengetahui hal itu berusaha memadamkan api dengan cara disiram menggunakan keset yang basah. Bukannya paham, api justru semakin membesar.

Staf Kecamatan Gambiran bernama Ribut Arianto yang saat itu berada di lokasi kejadian akhirnya menghubungi Damkarmat Sektor Genteng untuk meminta bantuan.

“Setibanya di lokasi, api sudah berhasil dipadamkan oleh warga. Anggota Damkar Genteng melakukan penyisiran untuk memastikan api benar-benar padam,” terang Salam.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…