Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Giatkan Lumbung Paceklik, Raih Predikat Desa Terbaik

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

TEGALDLIMO – Desa Kendalrejo, Kecamatan Tegaldlimo, masuk dalam jajaran desa terbaik se-Banyuwangi. Itu kesimpulan tim penilai Pemkab Banyuwangi saat meninjau desa tersebut dalam ajang perlombaan desa Se-Banyuwangi Rabu lalu. Berdasar kacamata tim penilai, desa tersebut masuk dalam enam desa terbaik. Bahkan, nilai yang diraih desa yang dikomandani Kepala Desa (Kades) Ahmad Yadjid itu paling tinggi.

Prestasi tersebut juga mendapatkan apresiasi langsung dari Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas. Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Banyuwangi itu hadir langsung dalam acara tersebut. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD) Banyuwangi, Peni Handayani, juga mengacungi jempol desa tersebut. Prestasi itu disabet berkat kiat pemdes dalam berkreasi dan berinovasi meningkatkan ekonomi masyarakat, salah satunya menggalakkan wadah Lumbung Paceklik.

Lumbung Paceklik itu dibentuk dalam rangka mengantisipasi musim paceklik. Kegiatannya, masyarakat setor sebagian hasil panen atau gabah dan ditampung di lumbung. Jika nanti terjadi musim kemarau, tumpukan gabah tersebut akan dibagikan kepada masyarakat. Masing-masing Lumbung Paceklik dikelola orang-orang yang berbeda. Nah, tercatat ada sebelas kelompok yang mengelola Lumbung Paceklik. Satu kelompok jumlahnya bervariasi, antara 10 hingga 15 orang. Camat Tegaldlimo, Ahmad Laini, mengaku bangga atas prestasi desa tersebut. Sebab, itu sangat bermanfaat bagi masyarakat.

Itu sebagai langkah awal dalam menjaga ketersediaan pangan masyarakat Desa Kendalrejo,” katanya. Menurut Camat Laini, kegiatan itu sangat positif dalam mendukung program Pemkab Banyuwangi. Dengan demikian, Lumbung Paceklik tersebut harus terus ditingkatkan. ‘’Bisa menjadi contoh desa lain,” katanya. Kades Ahmad Yadjid menuturkan, kegiatan tersebut sudah berlangsung lama. Dia bertekad akan menjaga dan melestarikan hal itu demi terwujudnya masyarakat yang bertakwa kepada Tuhan Yang Mahaesa, sejahtera melalui peningkatan ekonomi, dan sumber daya manusia yang berkualitas. (radar)