Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Isu Penculikan Anak Guncang Banyuwangi Selatan

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

isuTEGALSARI – Kabar penculikan anak-anak dari hari ke hari semakin santer di masyarakat. lnformasi yang belum diketahui asalnya itu kini telah membuat warga resah. Saat jawa Pos Radar Banyuwangi menelusuri tempat yang dikabarkan tempat penculikan, ternyata tidak ada bukti. Salah satu lokasi yang sering dikabarkan menjadi tempat penculikan anak adalah Dusun Polean, Desa Tamansari, Kecamatan Tegalsari.

Anehnya, sejumlah warga setempat mengaku tidak tahu-menahu dengan kabar penculikan anak itu. “Tidak ada, Mas. Kami dengar penculikan malah di Dusun Stembel, Desa/Kecamatan Gambiran, dan daerah selatan,” ujar Subiah, salah satu ibu rumah tangga yang tinggal di Dusun Polean, Desa Tamansari. Beberapa desa di wilayah kecamatan Bangurejo yang sempat menjadi buah bibir karena dikabarkan menjadi lokasi penculikan anak ternyata juga nihil. “Tidak ada di sini. Tidak tau kalau di daerah lain,” ujar Fitri, 24, warga Desa Sambimulyo, Kecamatan Bangorejo. 

Mengenai isu penculikan anak, Ahmad Fatoni, 40 salah seorang guru yang bertugas di IIA/TK Purwanida di Desa/Kecamatan Cluring, mengaku juga mendengar, namun, isu tersebut hanya beredar di kalangan anak-anak. Pihaknya hanya menyampaikan kepada para wali murid agar lebih memperhatikan anak-anak, baik saat jam sekolah maupun di rumah. “Ya sempat dengar. Kami imbau wali murid memperhatikan anaknya,” ujarnya. Kapolsek Siliragung, AKP Bakin menyatakan isu yang berkembang itu akibat pemberitaan di media cetak dan internet yang berlangsung cepat.

Di wilayahnya sampai saat ini tidak ada laporan penculikan anak. “Tidak ada, itu kabar di Jombang melalui televisi, lain warga resah,” ujarnya. Meski demikian, Kapolsek tetap berharap agar wali murid, terutama yang mempunyai anak di SD dan TK untuk lebih memperhatikan anaknya saat sekolah. Selain itu. memantau jam pulang maupun saat berangkat anak disekolah. “Kalau perlu dijemput, tapi ya lihat kondisi,” katanya. (radar)

Kata kunci yang digunakan :