Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Kapal Terbalik, 15 ABK Selamat

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

kapalOmbak Laut Selatan Kembali Mengamuk

PURWOHARJO – Ombak Laut Selatan di Pantai Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, kembali mengamuk. Kali ini yang menjadi sasaran adalah kapal ijo-ijo milik Kepala Dusun Grajagan, Desa Grajagan, Nurhadi. Kapal yang memuat beberapa ton ikan laut dan 15 awak kapal tersebut terbalik saat melintasi kawasan Plawangan. Kapal tersebut diterjang ombak setinggi dua meter pukul 08.00 kemarin. Beruntung, meski kapal terbalik, anak buah kapal (ABK) berhasil selamat.

Sekitar dua ton ikan hasil tangkapan juga bisa diselamatkan para nelayan. Diperoleh keterangan, petaka itu terjadi ketika para ABK bermaksud pulang setelah semalaman mencari ikan di laut. Ketika melintasi Plawangan, mendadak ombak setinggi dua meter datang dan menghantam kapal tersebut. “Kemudian kapalnya terbalik,” tutur Haji Harni, tokoh nelayan setempat.

Melihat kapal ijo-ijo milik Nurhadi terbalik, para nelayan yang ada di tepi pantai langsung memberikan pertolongan. Mereka mendatangi lokasi naik beberapa jukung. Kemudian, para nelayan tersebut mengevakuasi para korban ke jukung. “Lima belas awak kapal itu dibawa ke tepi pantai dengan jukung. Semua selamat,” tutur Harni.

Selain 15 awak kapal yang berhasil diselamatkan, sekitar dua ton ikan hasil tangkapan para nelayan juga bisa diselamatkan. Ikan itu diangkut menggunakan jukung ke tepi pantai. Berbeda dengan awak kapal dan ikan hasil tangkapan mereka, kapal ijo-ijo milik Nurhadi yang terbalik sampai pukul 13.00 kemarin belum bisa dievakuasi ke tepi pantai. Dua kapal besar belum berhasil menarik kapal ijo-ijo itu. Sebab, ombak laut belum bersahabat. (radar)