BANYUWANGI – Lampu hijau yang di isyaratkan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk menjadikan lahan PTPN XII di wilayah Kecamatan Wongsorejo sebagai kawasan industri tampaknya bukan sekadar pepesan kosong. Mulai hari ini (26/11) sampai besok (27/11), Deputi Kementerian BUMN di jadwalkan menggelar rapat kerja dengan Bupati Abdullah Azwar Anas.
Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Slamet Karyono mengatakan, menjadikan lahan PTPN XII di Wongsorejo sebagai kawasan industri merupakan keinginan Menteri BUMN Dahlan Iskan saat mendapat masukan dari Bupati Anas ketika berkunjung ke Banyuwangi pekan lalu. “Keinginan Pak Menteri BUMN waktu ke Banyuwangi itu segera direalisasikan karena sangat mendesak,” ujarnya dikonfirmasi koran ini saat meninjau Banyuwangi Job Fair 2013 di Gedung Olah Raga (GOR) Tawang Alun kemarin (25/11).
Sekkab Slamet mengungkapkan, menindaklanjuti kesediaan Kementerian BUMN agar lahan PTPN XII dijadikan kawasan industri, Bupati Anas akan melakukan rapat kerja dengan Deputi Kementerian BUMN mulai hari ini hingga besok. “Rabu sampai Kamis Pak Bupati akan melakukan rapat kerja dengan Deputi Kementerian BUMN,” ujarnya. Sekkab Slamet menambahkan, pihaknya optimistis impian pemkab membangun Kawasan Industri Wongsorejo (KIW) segera terealisasi.
Apalagi, berdasar Peraturan Daerah (Perda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), wilayah Kecamatan Wongsorejo masuk kawasan industri. Dengan demikian, untuk me realisasikan KIW tidak perlu penyesuaian perda. “Harapan pemkab, secepatnya KIW itu terealisasi. Tetapi, harus diatur dulu zonasinya. Makanya segera dirapatkan oleh Deputi Kementerian BUMN dan Pak Bupati (Anas),” terangnya. Menurut Sekkab Slamet, sistem yang akan digunakan dalam penggunaan lahan PTPN XII sebagai kawasan industri itu adalah sistem sewa lahan.
Seperti diberitakan kemarin, impian Pemkab Banyu wangi membangun KIW terus menunjukkan progress. Sebab, tidak berselang lama setelah mendapat usul dari Bupati Abdullah Azwar Anas agar lahan PTPN XII di Wongsorejo dijadikan daya dukung kawasan industri, Menteri BUMN Dahlan Iskan justru menyepakati aset lahan tersebut dijadikan kawasan industri secara keseluruhan. Kepada wartawan Jawa Pos Radar Banyuwangi (24/11), Bupati Anas mengaku mendapat kabar gembira dari Menteri BUMN Dahlan Iskan.
Dikatakan, berdasar rapat pimpinan kementerian BUMN, aset tanah PTPN XII di kawasan Wong sorejo akan digunakan untuk kawasan industri secara keseluruhan. Tidak tanggungtanggung, luas tanah yang akan dijadikan kawasan industri mencapai 2.289 hektare (Ha). “Alhamdulillah ada kabar gembira dari Menteri BUMN bahwa hasil rapat pimpinan Kementerian BUMN bahwa aset tanah PTPN XII di kawasan Wongsorejo akan dijadikan kawasan industri secara keseluruhan. Totalnya 2.289 Ha,” ujarnya.
Menurut Bupati Anas, dengan kesiapan Kementerian BUMN menjadikan lahan ribuan hektare tersebut sebagai kawasan industri, maka Pemkab Banyuwangi bisa meredam aksi para spekulan tanah. Bahkan, be resnya kebutuhan lahan KIW itu otomatis membuat spekulan tanah “mati kutu’’. “Sebab, lahan untuk kawasan industri sudah cukup dari lahan milik PTPN tersebut,” ujarnya. Lebih jauh, Bupati Anas menyampaikan terima kasih kepada Menteri BUMN Dahlan Iskan yang cepat mengambil ke putusan terkait penggunaan lahan PTPN XII menjadi kawasan industri tersebut. “Saya berterima kasih kepada Menteri BUMN yang cepat mengambil keputusan ketika kami sampaikan beberapa usul, termasuk usul kawasan pergudangan,” tuturnya. (radar)