BANYUWANGIHITS.ID – Seorang wanita berinisial VN (30), warga Desa/Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, tewas dalam kecelakaan tragis di Jalan Raya Pesanggaran, Rabu pagi, (02/10/2024.
VN yang mengendarai motor Yamaha Jupiter Z dengan kecepatan tinggi dari arah barat, menabrak truk boks yang parkir di bahu jalan.
Menurut Kapolsek Pesanggaran, AKP Lita Kurniawan, truk dengan nomor polisi P 9454 UV itu dikemudikan oleh Latif Efendi (40), warga Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar.
“Korban diduga kurang konsentrasi sehingga menabrak bagian belakang truk hingga terpental ke aspal,” ujar Lita.
VN mengalami luka parah di kepala dan tewas di tempat. Petugas kepolisian segera tiba di lokasi untuk melakukan identifikasi dan evakuasi. Kasus kecelakaan ini dilimpahkan ke Unit Lantas Polsek Gambiran, dan kedua kendaraan yang terlibat telah diamankan. Kerugian materi diperkirakan mencapai 3 Juta Rupiah
“Kecelakaan ini diduga akibat kurangnya konsentrasi pengendara. Situasi di lokasi aman terkendali,” tutup Lita. (DIN/SUC)
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…