Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Sengitnya Pertarungan Artis di Pileg Dapil Jatim Berebut Kursi Senayan

sengitnya-pertarungan-artis-di-pileg-dapil-jatim-berebut-kursi-senayan
Sengitnya Pertarungan Artis di Pileg Dapil Jatim Berebut Kursi Senayan
Surabaya

Sejumlah artis ikut berebut kursi ke Senayan lewat Dapil Jawa Timur. Perebutan kursi ini berlangsung sengit. Para artis juga harus bertarung dengan petahana untuk lolos sebagai anggota DPR RI.

Ada sejumlah artis ibukota hingga selebgram yang mengadu nasib lewat Dapil Jatim untuk jadi anggota dewan. Mereka memanfaatkan popularitasnya untuk berebut suara.

Di Dapil Jatim 1 (Surabaya-Sidoarjo), ada artis sekaligus model Arzeti Bilbina yang maju lewat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Arzeti merupakan petahana yang sudah dua periode menjadi anggota DPR RI. Tepatnya, periode 2014-2019 dan 2019-2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masih di Dapil Jatim 1, ada musisi Ahmad Dhani Prasetyo atau Dhani Ahmad Prasetyo yang maju lewat Gerindra. Ahmad Dhani kembali maju lewat Gerindra usai gagal pada Pemilu 2019.

Sementara itu, PDIP ikut menurunkan sejumlah artis untuk bertarung meraup suara. Mulai dari musisi Andre Hehanussa yang maju dari Dapil Jatim 1 dan aktor Lucky Perdana yang maju dari Dapil Jatim III yakni Banyuwangi, Situbondo dan Bondowoso.

Tak hanya Andre hingga Lucky, PDIP juga mengeluarkan gaconya, sang diva Kris Dayanti. Kris Dayanti merupakan petahana yang telah menjadi anggota DPR RI pada periode 2019-2024. Saat ini, Kris Dayanti maju dari Dapil V yakni Kabupaten dan Kota Malang hingga Kota Batu.

PAN juga tak mau kalah dengan memasang Arizal Tom Liwafa atau Tom Liwafa. Ia merupakan seorang influencer yang dikenal sebagai crazy rich Surabaya. Ia maju dari Dapil Jatim 1.

Tak mau ketinggalan, Partai Perindo juga memberangkatkan caleg dari kalangan artis. Yakni, artis kenamaan Venna Melinda. Ibunda Verrell Bramasta ini maju dari Dapil Jatim VI yang meliputi Kediri, Tulungagung dan Blitar.

Perindo juga mengusung Chef Arnold Purnomo. Chef yang kerap menghiasi layar kaca ini maju dari Dapil Jatim 1. Sementara itu, masih di Dapil Jatim 1, NasDem mengeluarkan artis Krisna Mukti.

Lantas, bagaimana hasil perolehan suara mereka?

Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih melakukan penghitungan suara. Namun, hasil sementara real count ini sudah bisa diakses di website KPU.

Hasil sementara real count KPU RI untuk Pileg DPR RI 2024 bisa dilihat di situs pemilu2024.kpu.go.id/pilegdpr. Berdasarkan data yang dilihat detikJatim pada Jumat (16/2/2024).

Berikut data real count sementara perolehan suara para artis yang nyaleg di Jatim:

Dapil Jatim 1 (Versi: 16 Feb 2024 10:01:33 WIB Progress: 937 dari 13.733 TPS atau 6.82%)

1. Dr. Arzeti Bilbina Setyawan, S.E., M.AP. – 10.3312. Dhani Ahmad Prasetyo – 11.506

3. Andre Hehanussa 4.841

4. Krisna Mukti – 5.2535. Arizal Tom Liwafa, S.T., M.M – 4.197

6. Arnold Poernomo – 3.069

Dapil Jatim III (Versi: 16 Feb 2024 10:01:33 WIB Progress: 590 dari 9.582 TPS atau 6.16%)

7. Lucky Perdana – 3.512

Dapil Jatim V (Versi: 16 Feb 2024 10:01:33 WIB Progress: 1.213 dari 10.824 TPS atau 11.21%)

8. Kris Dayanti – 9.650

Dapil Jatim IV (Versi: 16 Feb 2024 10:01:33 WIB Progress: 1.855 dari 12.955 TPS atau 14.32%)

9. Venna Melinda, S.E – 1.804.

Simak Video “Real Count Sementara KPU, Prabowo-Gibran Unggul 55,97%

[Gambas:Video 20detik]
(hil/dte)