Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Tembang Kenangan Bertabur Tokoh

JAGO NYANYI: Wabu Rachmad didampingi istri di Pondok Wina kemarin malam.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
JAGO NYANYI: Wabu Rachmad didampingi istri di Pondok Wina kemarin malam.

BANYUWANGI – Malam tembang kena- ngan dalam rangka resepsi Hari Ulang Ta- hun (HUT) ke-13 Jawa Pos Radar Banyuwangi berlangsung semarak kemarin malam. Acara yang dihelat di hallPondok Wina tersebut bertabur sejumlah tamu kehormatan.

Ada Wakil Bupati Situbondo Rachmad, Plt. Sekkab Banyuwangi Slamet Kariyono, Kajari Banyuwangi Syaiful Anwar, Dandim 0825 Letkol Muslimin Fashah, Danlanal Letkol Laut M. Nazief, dan Kabagops Polres Banyuwangi Kompol Sujarwo. Hadir juga mantan Ketua DPRD Banyuwangi H. Achmad Wahyudi dan Ketua DPC Partai Demokrat terpilih, Michael Edy Hariyanto.

Acara tembang kenangan yang dipandu MC berbakat Aguk Wahyu Nurhadi dan Yuni Ambarwati dari rumah kreasi Senyum Agmadina tersebut juga dihadiri penggemar dan penyuka lagu-lagu tempoe doeloe. Mereka larut dalam suasana yang dimeriahkan Wina Galaxy Music tersebut. Tembang lawas dari berbagai era mengisi ruang dengar tamu selama 4 jam lebih.

Selain lantunan tembang kenangan, malam resepsi tersebut juga bertabur apresiasi khusus kepada masyarakat Banyuwangi. Empat penghargaan diberikan Jawa Pos Radar Banyuwangi kepada masyarakat Banyuwangi, di antaranya mitra kerja terbaik, lo per terbaik, pelanggan terlama, dan karyawan terbaik.

Kategori mitra kerja terbaik diberikan kepada Humas Pemkab Banyuwangi yang diwakili Kabag Humas Juang Pribadi. Loper ter baik jatuh ke tangan Slamet Ha riono. Pelanggan terlama diberikan kepada pengusaha batik Virdees, HM. Suyadi. Peng-har gaan karyawan terbaik Jawa Pos Radar Banyuwangitahun ini menjadi milik Abdul Aziz (Kepala Biro Radar Genteng).

Malam tembang kenangan ke marin malam seolah menjadi mi lik Kaja r i Ba nyuwangi Syaiful Anwar. Pejabat asal Su menep itu tampil habis-habisan menghibur undangan. Tembang yang dinyanyikan ka jari mampu menghipnotis undangan yang hadir. “Kalau soal nyanyi, Pak Kajari memang jagonya. Suaranya empuk dan enak didengar,’’ ucap seorang tamu undangan, Yoyok.

Kajari tidak hanya bernyanyi di atas panggung. Sembari memegang mic, orang nomor satu di Kejaksaan Banyuwangi itu turun dari panggung lalu berjalan pelan mendekati tamu undangan. Dia pun unjuk kebolehan menyanyi sambil sekali-kali berdendang. “Ini baru pejabat sejati. Tidak hanya bisa menyidangkan perkara, tapi juga bisa menghibur,’’ celetuk tamu undangan yang lain.

Dalam kesempatan tersebut, ka jari juga berpesan kepada in san pers untuk menjaga profesionalisme dalam menyajikan pemberitaan. Dia juga mengucapkan terima kasih ke pada Radar Banyuwangi yang berultahke-13. “Semoga Ra dar Banyuwangi tetap jaya dan selalu dekat dengan hati pembaca,” kata pejabat berkumis tebal itu.

Bukan hanya kajari yang didaulat menyumbangkan lagu. Wabup Situbondo Rachmad dan Ny. Dian Rachmad juga me nyumbangkan suara emasnya. Dalam malam tembang ke nangan kemarin, Rachmad yang juga Ketua DPD Partai Gol kar Situbondo menyanyikan lagu berjudul “Tertatih” dari Ke ris Patih. Wabup hadir didampingi Kabag Humas Sugeng Yuwono dan Asisten I Kusnin.

Mantan Ketua DPRD Banyuwangi H. Achmad Wahyudi tak mau kalah. Ustadz yang juga pengacara itu langsung me lantunkan lagu Jamrud berjudul “Selamat Ulang Tahun”. Suara ngerocks Wahyudi sontak membuat tamu undangan berdiri dari tempat duduk. Pengunjung pun ikut larut dalam suara serak-serak basah yang di lantunkan Wahyudi.

“Lagu ini spesial untuk keluarga besar Radar Banyuwangi,’’ teriak Wahyudi di atas panggung. Direktur Jawa Pos Radar Banyuwangi Choliq Baya mengu capkan terima kasih ke-pada semua pihak yang te lah mendukung kegiatan ini. Tidak lupa, dia berharap agar kerja sama lebih baik lagi semoga dapat ditingkatkan ta-hun depan. “Terima kasih atas dukungan dan partisipasi se-mua mitra kerja,” kata Choliq Baya. (radar)