Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

UBI Tuan Rumah Olimpiade Seni

GEMULAI: salah satu peserta dengan seni tari gandrungnya tampil di olimpiade seni di UBI (28/4).
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
GEMULAI: salah satu peserta dengan seni tari gandrungnya tampil di olimpiade seni di UBI (28/4).

SRONO – Lomba olimpiade seni dan festival seni siswa tingkat nasional yang digelar di Univeristas Bakti Indonesia (UBI) Cluring, Jumat (28/4) lalu berlangsung seru. Beberapa peserta dari siswa-siswi se-Kabupaten Banyuwangi
terlihat tampil  all out. Ada beberapa kriteria yang dilombakan. Seperti seni menyanyi solo, seni tari, seni teater, seni desaign poster.

Wakil Ketua panitia Drs. Wiryadi Hendramukti mengatakan dalam olimpiade seni dan festival seni siswa tingkat nasional tersebut, diikuti sekitar 100 peserta dari berbagai SMA se-Banyuwangi. Jumlah itu meliputi seni kriya 10 peserta, seni menyanyi solo/vokal 47 peserta, seni tari 15 peserta, seni teater 8 peserta, dan seni desaign poster 19 peserta.

Dikatakan, seni dan festival
siswa nasional tidak lepas
dari peran Dinas Pendidikan
(Disendik) dan MGMP (Musy-
awarah Guru Mata pelajaran).
Seni dan budaya Banyuwangi
ini menyiratkan adanya perha-
tian serius terhadap perkem-
bangan dan kemajuan seni
budaya di Banyuwangi.
“Bagi kami, diselenggara-
kannya kegiatan olimpiade
seni dan festival siswa ini
merupakan hal yang sangat
menggembirakan bagi MGMP
seni budaya Banyuwangi. Apa-
lagi kegiatan ini merupakan
keinginan yang sudah lama
dirancang oleh MGMP seni
budaya pasca diadakanya
pameran seni di Lapangan
Maron, Genteng, 21 Januari
lalu,” kata Wiryadi.
Dalam kesempatan tersebut,
dia mengucapkan  terimakasih
kepada Universitas Bhakti In-
donesia (UBI) yang telah ber-
sedia menjadi tuan rumah dan
memfasilitasi segala sesuatu
bagi kelancaran dan kesuk-
sesan kegiatan tersebut.
Sementara itu, Ketua Pe-
nasehat UBI, Drs. H. Teguh
Sumarno, menyambut baik
even tersebut. Menurutnya,
even ini harus dibentuk dan
dibina secara berkala demi
pengembangan bakat dan
minat siswa dalam seni dan
budaya di Banyuwangi. UBI
sebagai lembaga perguruan
tinggi siap menjembatani bagi
pengembangan dan kemajuan
seni dan budaya di Banyuwa-
ngi, sesuai nilai-nilai kearifan
lokal. (radar)

Kata kunci yang digunakan :