
Buronan Kasus Pembunuhan Juragan Kerupuk
GENTENG – Aparat kepolisian masih terus memburu satu pelaku pembunuhan di Dusun Pandan, Desa Kembiritan. Pelaku yang kini ditetapkan menjadi daftar pencarian orang (DPO) itu adalah Yazid. Dua rekan Yazid lebih dulu diringkus. Mereka adalah Dimas Yudo Pranoto, 25 dan Bayu Trilaksana, 21. Tiga komplotan ini terlibat pembunuhan Jane Ariswati alias Yeni, 57, dan putrinya, Sherly Kurniawati, 28.
Sehari-hari korban tinggal di Dusun Pandan, Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng. Hingga kemarin, aparat kepolisian masih belum bisa memastikan di mana Yazid berada. Beberapa hari lalu aparat Polsek Genteng memang mendapat informasi bahwa yang bersangkutan berada di Jakarta. Bahkan, polisi sudah mengantongi nomor pin Blackberry yang diduga milik Yazid. Setelah didalami, ternyata informasi yang menyebutkan bahwa Yazid berada di sebuah tempat di Jakarta itu kurang valid.
“Kita nggak yakin yang bersangkutan berada di Jakarta,” tandas Kapolsek Genteng, Kompol Heru Kuswoto. Diberitakan sebelumnya, kasus pembunuhan Jane Ariswati alias Yeni dan Sherly Kurniawati, ibu dan anak asal Dusun Pandan, ternyata sudah direncanakan lebih dulu oleh para pelaku. Sebelum digantung, juragan kerupuk itu lebih dulu diper- lakukan sadis., (radar)