SRONO – Sejumlah toko emas mulai diserbu pembeli jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H. Salah satunya di toko emas Pasar Srono, di Desa Kebaman, Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi. Di tempat itu, peningkatan pembeli meningkat hingga 100 persen, Senin (4/6/2018) kemarin.
“Untuk peningkatan pastinya tidak tahu, tetapi ada kalau 100 persen. Karena yang membeli dalam satu hari bisa dikatakan dua kali lipat di banding hari biasa,” ujar Diva, 34, salah satu penjaga took emas.
Meningkatnya pembelian pembeli itu, terang dia, itu sudah biasa jelang Lebaran. Namun, meningkatnya itu salah satunya karena harga emas normal. “Harganya tetap, itu yang membuat konsumen semangat membeli emas di bulan puasa ini,” ujarnya seraya menyebut harga emas normal sejak sebulan lalu.
Menurut Diva, harga emas 24 karat hanya Rp 540 per gram. Sedangkan untuk emas 22 karat, harganya Rp 430 per gram. “Harganya itu sejak awal puasa sampai sekarang masih tetap, tidak naik dan tidak turun,” ungkapnya.
Sementara itu, salah seorang konsumen Suci, 28, warga Desa Kebaman, mengaku dirinya tidak begitu mempersoalkan harga emas. Sebab, dia sudah memiliki keinginan untuk memiliki perhiasan baru untuk Hari Raya Idul Fitri.
“Saya setiap tahun membeli emas, kali ini harganya lebih mahal dari tahun lalu,” ujarnya.