Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Ketapang Lengang

SEPI: Areal parkir Pelabuhan Ketapang yang biasanya padat kendaraan sepekan terakhir, terlihat lengang sore kemarin.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

KALIPURO – Kepadatan penumpang di Pelabuhan Penyeberangan Ketapang yang terjadi sejak Sabtu dini (29/12) mulai mengalami penurunan. Bahkan, kemarin (31/12) kawasan pelabuhan yang melayani rute pe layaran di Selat Bali tersebut lengang. 

SEPI: Areal parkir Pelabuhan Ketapang yang biasanya padat kendaraan sepekan terakhir, terlihat lengang sore kemarin.
SEPI: Areal parkir Pelabuhan Ketapang yang biasanya padat kendaraan sepekan terakhir, terlihat lengang sore kemarin.

Informasi yang berhasil dikumpulkan wartawan Jawa Pos Radar Banyuwangi menyebutkan, kepadatan penumpang di Pelabuhan Ketapang mencapai puncak pada tanggal 29/12. Sehari setelah itu, tepatnya hari Minggu (30/12), kepadatan penumpang yang akan menghabiskan libur tahun baru 2013 masih terjadi. Namun, situasi sebaliknya terjadi pada hari terakhir tahun 2012 kemarin.

Pantauan di lapaNgan, antrean kendaraan tidak lagi ter jadi Bahkan, halaman parkir pelabuhan kebanggaan masyarakat Banyuwangi itu tampak lengang. Penurunan jumlah pe numpang itu ditengarai kuat akibat banyak wisatawan yang sengaja da tang ke Bali lebih awal mengingat libur tahun baru kali ini bertepatan dengan libur panjang sekolah.

Penumpang yang menyeberang kemarin kebanyakan adalah mereka yang ingin menghabiskan malam pergantian tahun di Bali. “Saya sengaja baru berangkat mendekati malam tahun baru untuk menghindari kepadatan lalu lintas selama perjalanan, khususnya di pelabuhan ini (Pelabuhan Ketapang),” ujar Sari, 19, salah satu calon penumpang asal Jember. (RADAR)