Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Penyeberangan Sepi, Pesawat Ramai

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

KALIPURO – Walau libur Paskah berdekatan dengan libur akhir pekan, tapi itu tidak mempengaruhi aktivitas penyeberangan Ketapang-Gilimanuk. Sehari sebelum libur Paskah, aktivitas penyeberangan Jawa-Bali sama sekali tidak ada peningkatan.

Begitu juga sepanjang hari kemarin (6/4). Sejak pagi hingga sore, penyeberang berjalan normal bahkan cenderung sepi dibanding hari-hari sebelumnya. Pantauan wartawan koran ini, beberapa kapal yang memuat kendaraan menuju Bali tidak ada yang terisi penuh. Hanya memuat beberapa kendaraan pribadi dan truk.

Kepala PT. Indonesia Ferry (IF) Ketapang, Supriyanto, melalui Manager Operasional Saharuddin mengatakan, beberapa hari ini penumpang feri normal-sepi.

“Hari ini saya dapat informasi, di Probolinggo ada kemacetan panjang,” ujar Saharuddin kemarin. Menurut Saharuddin, kemungkinan besar kendaraan yang akan ke Bali sepi karena Probolinggo macet. Sepanjang hari kemarin pelabuhan benar-benar sepi.

Sementara itu, kemarin penumpang pesawat Merpati Nusantara Airline (MNA) di Bandara Blimbingsari ramai. Jumlah penumpang yang berangkat dari Bandara Juanda, Surabaya, mencapai 50 orang. Yang berangkat dari Bandara Blimbingsari menuju Bandara Juanda 40 penumpang. Selama ini, jumlah penumpang yang take off dari Banyuwangi memang dibatasi. Maksimal 40 orang, karena panjang run way (landasan pacu) Bandara Blimbingsari pendek.

Namun, penumpang dari Surabaya maksimal 50 orang. Setiap akhir pekan, penumpang pesawat terbang cenderung ramai, apalagi dibarengi libur Paskah seperti sekarang ini. (radar)