Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Proyek PG Berlanjut Lagi

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

proyek-PGGLENMORE- Setelah lama terhenti, pembangunan Pabrik Gula terpadu Glenmore (PGTG) dilahan milik PTPN Xll Kebun Kalirejo, Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, tampaknya sudah akan dimulai lagi.

Sejumlah peralatan yang akan digunakan membangun mega proyek itu sudah mulai datang Senin lalu (9/3). Lokasi proyek yang biasanya sepi, kemarin sudah mulai ramai.

Lalu lalang pekerja sudah mulai tampak di sekitar area proyek yang dikerjakan PT. lndustri Gula Glenmore (IGG). Enam kontainer dan dua kendaraan berat berupa cranee sudah datang ke lokasi tersebut. Menurut Wisnu Prasetyo, 35, salah satu supervisor PT.Weltes, kontraktor yang menangani alat berat, mengatakan dua unit crane dengan kapasitas 32 Ton dan 55 Ton telah tiba di lokasi sejak Senin (9/3).

Kedua alat itu nanti akan digunakan untuk kegiatan proyek. “Crane ini ada empat unit, tapi baru dua yang datang katanya. Pengerjaan seperti memindah dan memasang alat berat, penggunaan mobil crane ini dianggap membantu. Hal itu setelah mengkaji lokasi proyek. Kalau cranee bentuk menara itu tidak cocok,” ungkapnya. Saat ini, jelas dia, Crane itu digunakan untuk menata kontainer menjadi barak pekerja gudang dan tempat workshop.

Nanti ada tim buah bangunan yang dibuat dari kontainer, salah satunya barak pekerja yang bertugas dibagian manufaktur, jelasnya. Barak yang akan dijadikan tempal tinggal para pekerja itu terbuat dari kontainer. Diperkirakan, barak itu akan menampung 300 pekerja. “Itu bukan kontainer barang, tapi yang akan kita siapkan untuk barak pekerja, jelasnya. Selain barak bagi para pekerja, saat ini juga akan membangun tempat untuk mandi, cuci, dan kakus (MCK) bagi para pekerja itu. “Nanti MCK kita bangun sendiri yang lokasinya disekitar barak,” cetusnya.

Sementara itu, Dudi Gunadi, manajerPT. Rekayasa Industri yang menangani infrastruktur sipil mengatakan dalam minggu ini akan melakukan persiapan untuk pembangunan jalan dan fondasi Serta gudang. “Pelaksanaan minggu depan, saat ini kita masih persiapan lokasi,” jelasnya. Menurut Gunasi, saat ini fondasi yang sudah siap hanya untuk boiler. Selanjutnya, akan diteruskan pembangunan fondasi untuk yang lain. Yang pasti, semua infrastruktur itu akan dibangun didalam area pagar pabrik.

“Semua bangunan di dalam pagar katanya. Petugas mekanik dari PT. IGG. Sutejo, 63, mengatakan pengiriman komponen pabrik saat ini tengah dibiarkan. Keterlambatan pengiriman peralatan dari rencana sebelumnya, hal itu karena ukuran komponen yang cukup besar. “Jalur harus lewat jalur Pantura (Pantai Utara jawa). kalau lewat Gunung Kumitir tidak bisa,” dalihnya.

Pengiriman peralatan untuk pengerjaan proyek mulai kemarin terus dilakukan, termasuk komponen utama seperti turbin. Namun karena ukuran yang besar, pengiriman itu akan sedikit molor. “Paling cepat minggu ini sampai.” jelasnya. (radar)