Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Satu Jamaah Kloter 26 Sakit

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

cjhhhhSEMENTARA itu, sebanyak 447 jamaah calon haji (JCH) asal Banyuwangi yang tergabung dalam kloter 26 juga sudah mendarat di bandara Prince Muhammad Bin Abdul Aziz Madinah. Karena kesehatannya kurang stabil, keberangkatan salah seorang JCH kloter 26 terpaksa harus ditunda. Dia adalah Murtinah, warga Desa Sukorejo, Kecamatan Bangorejo. Tim Petugas Haji Daerah (TPHD) Ahmad Hidayat melaporkan, perempuan berusia 72 tahun itu menderita sakit sehingga tidak bisa berangkat bersama JCH kloter 26.

Dia harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Asrama Haji Sukolilo, Surabaya.“Nanti kalau sudah sembuh, Bu Murtinah akan diberangkatkan ikut kloter selanjutnya.Begitu sampai di Bandara Internasional King Abdul Aziz akan diserahkan ke kloter 26,” kata Hidayat. Kloter 26 berangkat dari Bandara Juanda, Surabaya pukul 05.11, Sabtu kemarin 13/9). Setelah menempuh jarak sembilan jam lamanya, akhirnya kloter 26 sampai di Bandara King Abdul Aziz, Saudi Arabia. “JCH Kloter 26 menempati hotel yang jaraknya sekitar 1,5 kilometer dari Masjid Nabawi, ”kata Dayat. (radar)