Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Warga Temukan Motor Misterius

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

vegaGAMBIRAN – Pencurian motor terjadi di rumah Mahroji alias Marot, 43, warga RT 2, RW 1, Dusun Krajan 2, Desa/Kecamatan Gambiran, pagi kemarin (14/4). Pelaku menggondol motor Honda Beat warna biru milik korban. Saat melapor kepolsek, Mahroji memperkirakan aksi pencurian terjadi sekitar pukul 22.00. Saat itu dia sedang tidur. “Korban mengalami pencurian itu terjadi tadi malam (kemarin malam, Red) cetus Kapolsek Gambirran AKP Suwanto Barri.

Menurut Kapolsek suwanto, saat melapor ke polsek itu korban tidak hafal nomor polisi motornya. Bahkan, surat kelengkapan motor, seperti STNK dan BPKB, juga tidak ada. “Katanya surat kelengkapan itu di Bali,” katanya. Setelah menerima laporan, sejumlah anggota polsek langsung meluncur ke rumah korban. Hasil pemeriksaan, tidak ditemukan jejak pelaku. “Semua utuh, tidak ada bekas congkelan atau barang yang dirusak,” ungkapnya.

Beberapa jam setelah ada laporan Curanmor itu, polisi mendapat laporan ada motor misterius di sekitar gardu induk PLN Desa Yosomulyo, Kecamatan Gambiran. “Semalaman motor itu berada di pinggir jalan. Oleh warga pun diamankan,” jelasnya. Motor yang akhirnya diamankan di polsek itu, lanjut kapolsek, motor Yamaha Vega bernomor polisi P 2105 VQ.

“Warga curiga Yamaha Vega itu sengaja ditinggal pemiliknya. Bisa saja motor itu milik maling yang sengaja ditinggal,” cetusnya. Berdasar beberapa informasi yang didapat, jelas Suwarno, motor yang ditemukan itu milik warga Kecamatan Genteng. Terkait kepastiannya, polisi menunggu pemilik motor datang kepolsek “Yang punya motor Vega silakan ambil di polsek,” katanya. (radar)