Kader PKB Wajib Tunduk Rekomendasi
BANYUWANGI – Sehari setelah menerima rekomendasi calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup), Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Banyuwangi mendeklarasikan cabup dan cawabup.
DPC PKB secara resmi mengumumkan Joni Subagio sebagai cabup dan Ahmad Munib Syafaat alias Gus Munib sebagai cawabup kemarin (25/7). Deklarasi pasangan yang bakal mengusung jargon Tuntutan dan Aspirasi Masyarakat (Tuntas) itu dilakukan di aula Graha Gus Dur, kantor DPC PKB Banyuwangi.
Acara yang dihadiri jajaran pengurus Dewan Syura dan dewan tanfidz DPC PKB dan Pengurus Anak Cabang (PAC) PKB itu juga dirangkai halal-bihalal dan peringatan hari lahir (harlah) PKB ke-17. Ketua Dewan Syura DPC PKB,KH Masruhin Aba Hidayat mengatakan, setelah berjuang dan berupaya keras, rekomendasi cabup-cawabup dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB akhirnya turun.
“Alhamdulillah yang mendapat rekomendasi itu adalah kader terbaik, Haji Joni dan Gus Munib,” ujarnya. Masruhin menegaskan, rekomendasi DPP PKB kepada Joni dan Gus Munib itu sudah final. Karena itu, seluruh kader PKB wajib tunduk.