Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Ajak Apresiasi Investasi

DIALOG: Dari kiri Wabup Yusuf Widyatmoko, Bupati Anas, Ketua KPU Syamsul Arifin, dan Kapten Laut Budiono.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
DIALOG: Dari kiri Wabup Yusuf Widyatmoko, Bupati Anas, Ketua KPU Syamsul Arifin, dan Kapten Laut Budiono.

GIRI-Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas kembali berdialog dengan lembaga swadaya masyarakat, partai politik (Parpol), ormas, akademis, wartawan, dan organisasi nirlaba lainnya. Dalam acara yang digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) itu, Ketua KPU Syamsul Arifin, dan Kepala Bakesbangpol Wiyono juga memaparkan soal revitalisasi kehidupan berbangsa dan bernegara di tengah-tengah globalisasi.

Bupati Anas mengajak semua elemen masyarakat untuk membangun demi kemajuan Banyuwangi. Pihaknya kini sedang bekerja keras untuk mengubah wajah Banyuwangi dan mengundang investor datang. Hasilnya, beberapa investor besar telah melakukan investasi, di antaranya pabrik semen Bosowa dan Semen Gresik. “Beri kesempatan pemerintah untuk menjalankan program kerjanya dulu, jangan dicari-cari kesalahannya.

Karena kami sudah bekerja dengan benar,” tandasnya. Sementara itu, Wiyono mengatakan bahwa tujuan acara itu adalah menyatukan cara pandang, sikap, gerak, dan langkah di antara pimpinan parpol, ormas, LSM, dan elemen lain. “Sehingga bisa menanamkan kesadaran berbangsa dan bernegara dalam kehidupan sehari-hari,” cetusnya.

Sedangkan Syamsul sebagai ketua KPU justru mengingatkan kepada para pimpinan parpol tentang beberapa agenda politik ke depan. Agenda yang menunggu itu adalah pilgub, pemilu, dan pilpres. “Sebaiknya para pimpinan parpol membentuk forum lintas parpol untuk  menjalin komunikasi dan kebersamaan,” saran Syamsul dalam forum diskusi politik yang dipandu E. Irwan Suryanto itu.(radar)