Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Dari Model Ingin Jadi Notaris

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

dariPENDIDIKAN adalah modal berharga yang perlu dimiliki seseorang untuk menyongsong masa depan yang lebih baik. Prinsip tersebut tampaknya digenggam erat oleh model sekaligus penyanyi bernama Divista Putri Gusvani, 17. Betapa tidak, di tengah kesibukan menyanyi, berpose di depan kamera, dan berlenggaklenggok di atas cat walk, perempuan berpostur tinggi semampai itu tetap tak menomorduakan pendidikan.

Bahkan sebaliknya, remaja yang kini masih berstatus pelajar kelas XII SMA Negeri 1 Banyuwangitersebut tetap ingin terus melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi Sebab, selain bercita-cita menjadi penyanyi profesional, cewek yang karib disapa Vista itu juga memendam cita-cita menjadi notaris. “Seorang penyanyi kan ada masanya. Nah, jika sudah tidak aktif menyanyi, saya ingin membuka praktik notaris,” ujarnya.

Nah, langkah yang kini dilakukan Vista untuk meraih citacita menjadi notaris itu adalah mencari informasi tentang studi dan pelatihan notaris. “Yang pasti, syarat utama yang harus saya lakukan untuk menggapai cita-cita saya itu adalah belajar dengan tekun,” cetus sulung dua bersaudara putri pasangan (alm) Widin Susianto dan Ellyta Anggraeni tersebut.

Gadis yang beralamat di Perum Villa Bukit Mas blok G-5, Kelurahan/Kecamatan Giri, itu menambahkan, pendidikan sangat penting dijalani setiap orang, termasuk oleh seorang artis sekalipun. “Pendidikan penting sebagai sandaran jika kelak seorang artis sudah melewati masa keemasannya,”pungkasnya. (radar)