Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Dimeriahkan Seni Tradisional Sepanjang Rute

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Banyak suguhan menarik saat Event International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) yang digeber tanggal 6-9 Mei 2015 mendatang. Kesenian tradisional juga akan ditampilkan di sepanjang rute ITdBI tahun ini tersebut.

Aneka seni tradisional tersebut ditampilkan demi mengenalkan seni tersebut kepada peserta yang dari berbagai negara itu. Agar mereka mengerti bahwa Banyuwangi adalah kota yang berbudaya. Selain kesenian tradisional, beberapa komunitas bikers di Banyuwangi, seperti Komunitas Tiger, CB, Ninja, Bison, Vixion, dan Mega Pro, ikut pula memeriahkan even balap sepeda level internasional  itu.

Selain itu, seluruh komunitas sepeda di Banyuwangi juga hadir dalam Event ITdBI pada 6-9 Mei nanti. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Banyuwangi, Slamet Kariyono, berharap kesenian tradisional yang tampil di sepanjang rute ITdBI tahun ini bisa tampil semaksimal mungkin.

Selain itu, kebersihan di sepanjang rute balapan juga menjadi prioritas utama. ”Kualitas tampilan kesenian budaya harus dimaksimalkan. Kebersihan di sepanjang rute juga sangat penting,” terang Sekkab Slamet Kariyono beberapa waktu lalu.

Sementara itu, sekitar pukul 13.00 siang kemarin (2/5), seluruh pembalap dan official dari Indonesia National Team sudah masuk ranah Bumi Blambangan. Para pembalap dari Indonesia National Team itu adalah tim pembalap yang datang pertama di tanah Sunrise of Java ini. ”Mereka datang ke Banyuwangi dari Jogjakarta menggunakan sepeda,” kata salah satu kru pendukung tim BRCC, R. Kusuma Atmaja, tadi malam. (radar)