Suarajatimpost.com – Polsek Rogojampi menggrebek sebuah arena judi sabung ayam di Desa Mangir, Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi, Senin (17/1/2022).
Lagi-lagi dalam penggrebekan polisi gagal membekuk para penjudi dan hanya mengamankan barang bukti yang ditinggalkan di lokasi.
Kapolsek Rogojampi Kompol Sudarsono mengatakan saat penggrebakan terduga pelaku perjudian berhasil melarikan diri. Lokasinya yang berada jauh dari pemukiman dan banyaknya celah, memudahkan penjudi untuk lolos.
“Saat polisi tiba di lokasi di arena tersebut kosong dan tidak orang, yang ada hanya beberapa barang yang diduga jadi alat untuk perjudian,” kata Sudarsono.
Alhasil saat dilokasi polisi hanya menemukan sejumlah barang bukti diantaranya, 10 buah sangkar ayam, 1 buah terpal, 4 buah tiang dari bambu, 2 karpet, 1 jam dinding dan 2 ekor ayam jago.
“Sebagian besar barang bukti kita bakar langsung di lokasi. Sedangkan jam dinding dan dua ayam jago kita amankan di Mapolsek,” tandasnya.