Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Harga Pelumas Naik Duluan

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

hargaaROGOJAMPI – Rencana peme rintah menaikkan harga ba han bakar minyak (BBM) tam paknya mulai berpengaruh terhadap harga pelumas di Kabupaten Banyuwangi. Seperti yang terjadi di Kecamatan Rogojampi kemarin. Harga oli sudah mulai mengalami ke naikan sejak sebulan lalu. Wahyudi, salah satu bengkel oli di Rogojampi mengatakan, harga pelumas sudah menga lami kenaikan harga sejak ada isu kenaikan harga BBM.

“Kenaikannya berkisar se ribu hingga dua ribu rupiah, ter gantung merek oli,” kata Wahyudi. Selain oli bermerek dan oli da lam kemasan, pelumas curah dari Pertamina (drum) juga me ngalami kenaikan harga. Ke naikannya sampai Rp 25 ribu per drum. ”Sehingga, sebelum pe merintah memutuskan menaikkan BBM jenis bensin, harga oli sudah naik,’’ imbuh Wahyudi.

Dia khawatir jika BBM da lam Minggu ini mengalami kenaikan, harga oli juga akan naik lagi. “Sekarang kenaikannya ma sih di angka seribu dan seribu lima ratus. Bisa-bisa naik lagi Rp 500,” ujarnya mem perkirakan kenaikan harga oli. Kenaikan BBM yang dibarengi naik nya harga oli dipastikan akan membuat pemilik ken daraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat, me nge luh.

”Semoga langganan kami tidak berkurang,’’ harap Wah yudi Sementara itu, rencana pemerintah menaikkan harga BBM ternyata juga berdampak terhadap pelayanan pembelian bensin di sejumlah SPBU. Beberapa hari ini pembelian bensin dengan jeriken rataratadibatasi hingga Rp 50 ribu. Kendaraan roda empat maksimal hanya bisa membeli Rp 100 ribu. “Sepertinya semua SPBU memberlakukan hal itu, Mas,” tutur salah seorang pegawai di SPBU Jalan Raya Jember, Desa Setail, Kecamatan Gen teng, kemarin. (radar)