Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Malam Pencerahan Penutup Rangkaian B-Fest

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Acara malam pencerahan akbar nanti malam (31/12) di Taman Blambangan, akan menjadi penutup rangkaian kegiatan Banyuwangi Festival (B-Fest) 2012. Kegiatan B-Fest digebyar sejak 15 November dengan acara perdana Festival Anak Yatim. Selama dua bulan, berbagai rangkaian kegiatan B-Fest digelar. Nanti malam merupakan puncak dari kegiatan B-Fest yang sekaligus penutup akhir tahun 2012. Dalam acara gelar pencerahan akbar akan diisi cendekiawan muslim, Prof. Dr. Quraish Shihab.

Selain diisi pencerahan, juga akan digelar doa bersama yang akan dipimpin Pengasuh Pondok Pesantren Al Qodiri Jember, KH. Muzakki Syah. Pencerahan dan doa bersama itu akan berlangsung hingga detik-detik pergantian tahun 2012 pada tahun 2013. Sebagai bentuk syukur selama tahun 2012, Pemkab Banyuwangi akan menggelar santunan untuk puluhan anak yatim.

Santunan anak yatim itu, merupakan bagian rutin yang digelar Pemkab Banyuwangi setiap melaksanakan kegiatan. “Doa dan santunan anak yatim itu merupakan syukur kepada atas nikmat selama tahun 2012,” ungkap Kabag Humas dan Protokol, Juang Pribadi. Pada malam pencerahan akbar itus, selain doa dan santunan juga akan digelar peseta kembang api. Pesta kembang api itu akan dilakukan setelah acara pengajian dan doa bersama selesai.

Pesta kembang api itu akan ditandai berakhirnya tahun 2012 dan masuknya tahun baru 2013. Dengan harapan, semoga di tahun 2012 Banyuwangi lebih sejahtera, aman dan tentram. “Semoga di tahun 2013, semua rakyat Banyuwangi sehat dan terhindar dari segala bentuk bencana untuk membangun Banyuwangi yang lebih baik,” kata Juang. Kepada semua lapisan masyarakat, Juang berharap untuk bersama-sama mengikuti malam pencerahan akbar. “Malam itu kita akan ngaji, berdoa, dan santunan anak yatim lalu gelar pesta kembang api tahun baru 2013,” tambahnya. (radar)