Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

PASI Kian Optimistis Hadapi Porprov

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

pasiBorong Medali di Jatim Open

BANYUWANGI – Pengkab PASI Banyuwangi bisa tersenyum dalam menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) mendatang. Setidaknya, capaian dalam kejuaraan atletik Jatim Open 2013 di Sidoarjo membuat induk olahraga atletik di Banyuwangi itu kian optimistis terkait target di ajang dua tahunan tersebut. Delapan medali emas dan lima perak menjadi bukti.

“Kami turunkan atlet senior dan junior di ajang ini. Anak-anak mampu menjawab dengan prestasi. Hasil ini memberikan gambaran dan optimisme di Porprov IV Madiun mendatang,” ujar Agus Sujiono, pelatih PASI Banyuwangi. Tambang medali kontingen Banyuwangi dibuka oleh Yudi Dwi Nugroho. Peraih medali emas PON Riauitu menyabet dua medali.

Penampilannya di nomor 200 dan 100 meter putra menghasilkan medali emas. Di nomor khusus 60 meter, Banyuwangi kembali Berjaya. Nikmatul Nafiah dan Nanda menggondol medali emas. Di bagian putra ada Rendiyana Putra yang juga berjaya di nomor tersebut. Medali emas juga dicatatkan oleh Slamet Rizki yang turun di nomor 400 meter putra. Di nomor 1000 meter putra, Dwi Tanaya Prasetya Adi menjadi yang terbaik sekaligus berhak atas medali emas.

Pesta medali emas ditutup penampilan tim estafet putra 4×100 meter. Sementara itu, medali perak diawali dari nomor lompat galah lewat aksi Dedi. Dua medali perak tambahan disumbangkan Nikmatul Nafiah di nomor 400 dan 100 meter putri. Dua medali perak terakhir digondol lewat nomor estafet 4×400 meter putra dan estafet 4×400 meter putri. “Semoga hasil ini bisa menjadi modal berharga untuk tampil di porprov mendatang. Targetnya, kami ingin medali di Madiun nanti,” tegasnya. (radar)