Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Sang Tuan Mudik, Jasa Penitipan Hewan Peliharaan Penuh

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

GENTENG, Jawa Pos Radar Genteng – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, jasa penitipan hewan peliharaan ramai didatangi masyarakat.  Tempat penitipan hewan ini, dicari masyarakat yang hendak mudik ke luar daerah selama libur Lebaran, Kamis (20/4).

Rasa aman dan perawatan yang ditawarkan, membuat usaha penitipan hewan laris manis diburu. Para pemilik tak ragu saat meninggalkan hewan kesayangannya saat pulang ke kampung halaman. “Tren jasa penitipan hewan sudah menjadi pola jelang Lebaran,” cetus salah satu pemilik tempat penitipan hewan Klinik Sahabat Satwa di Dusun Jenisari, Desa Genteng Kulon, Kecamatan Genteng, drh Risa Isna Fahziar.

Menurut Risa, saat ini untuk mudik Lebaran, banyak yang memutuskan menitipkan hewan kesayangannya ke klinik, dokter, ataupun petshop. “Itu untuk menjaga hewan kesayangannya bisa dirawat dengan baik,” ujarnya.

Tren menitipkan hewan peliharaan ini, jelas dia, terus naik setiap tahunnya. Bahkan, peningkatan jasa titip hewan pada Lebaran tahun ini mencapai 80 persen. “Jadi angin segar di dunia titip hewan yang sebelumnya lesu karena pandemi,” terangnya.

Rasa aman dan jadwal makan rutin, terang dia, menjadi alasan mengapa pemudik memilih menitipkan hewan kesayangan. “Ada paket-paketnya, bisa titip sehat, grooming, dan penitipan hewan yang sedang sakit. Semua akan kami rawat dan obati,” tandasnya seraya menyebut hewan peliharaannya yang banyak dititipkan itu jenis kucing, hamster, dan kelinci.

Salah satu warga yang menitipkan hewan peliharaannya, Lita Dwi Hartati, 23, asal Desa/Kecamatan Singojuruh mengatakan menitip hewan kesayangannya karena mudik ke Surabaya. Setiap mudik, menitipkan hewan peliharaannya ke tempat penitipan hewan. “Sudah jadi kebiasaan mau Lebaran menitipkan kucing kesayangan, kalau ditinggal atau dibawa rasanya tidak mungkin ya,” ujarnya.

Tak hanya memudahkan, jasa titip hewan di klinik atau petshop dianggap memberikan jaminan kesehatan dan kebersihan. Sehingga, ia tak ragu meninggalkan hewan kesayangan saat pulang kampung. “Rencana lima hari di Surabaya, pilih dititipin ketimbang dibawa. Lagian udah dijamin kebersihan dan kesehatan si manis (kucing),” ujarnya.

Ditanya soal biaya, Lita mengaku masih ramah dikantong. Satu kali titip dengan perhitungan semalam penuh tak membuat kantongnya bolong. “Semalam cuma Rp 30 sampai Rp 35 ribu, sepadan dengan fasilitas yang diberikan,” ungkapnya.(sas/abi)

source