“Saat pemeriksaan makanan oleh petugas piket pelayanan, ditemukan 6 paket barang yang diduga narkotika jenis sabu diselundupkan di dalam sabun batang,” ungkap Kasi Admin Kamtib Ahmad Solihin saat melakukan konferensi pers.
Adapaun 6 paket diduga sabu itu dikemas dengan sedotan berukuran kecil dan ditempatkan ke dalam sabun batangan.
“Setelah dibelah ternyata terdapat barang diduga sabu di dalam sedotan itu. Total ada 6 paket, mungkin beratnya sekitar 6 gram. Jadi 1 paket sekitar 1 gram sabu,” ungkap Kasi Admin Kamtib Ahmad Solihin .