BANYUWANGI, KOMPAS.com – Lonjakan wisatawan saat libur panjang Isra Miraj 2026 membawa berkah melimpah bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Salah satu pelaku usaha yang merasakan dampak positif ini adalah Anom Wahyu K, pemilik usaha kuliner Morisuki Grill and Suki asal Kecamatan Kabat.
Selama periode libur panjang kali ini, Anom menceritakan bahwa volume penjualannya mengalami kenaikan hingga 100 persen seiring dengan membludaknya pengunjung di area Pantai Boom Marina Banyuwangi.
“Kami menjual berbagai produk Grill and Suki di tepi Pantai Boom Marina yang sangat indah ini. Alhamdulillah omzetnya juga lumayan,” kata Anom saat ditemui di lapaknya, Senin (19/1/2026).
Baca juga: Uji Coba Becak Listrik Prabowo di Banyuwangi, Ada yang Tiba-tiba Ngebut karena Panik
Kehadiran wisatawan yang bersantai menikmati pemandangan laut menjadi pasar potensial bagi usahanya.
Anom menjelaskan bahwa pada hari normal, ia biasanya mengantongi omzet sekitar Rp 400.000 per hari.
Sebagian besar keuntungan berasal dari layanan home service.
Namun, saat membuka lapak di Pantai Boom Marina selama libur panjang, pendapatannya melonjak drastis hingga menyentuh angka Rp 900.000 per hari.
Tingginya daya beli ini tidak lepas dari posisi strategis Pantai Boom Marina sebagai destinasi unggulan Banyuwangi, di samping TWA Kawah Ijen, Pulau Merah, Bangsring Underwater, Grand Watu Dodol, hingga Pulau Tabuhan yang menyedot ribuan wisatawan.
Baca juga: Penipu Ber-KTP Palsu Sasar Tempat Penyewaan iPhone di Banyuwangi, Ini Modusnya
Plt Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Banyuwangi, Taufik Rohman, menyambut positif tren peningkatan ekonomi ini.
Ia menyatakan rasa syukurnya atas kepercayaan wisatawan yang tetap menjadikan produk-produk UMKM lokal sebagai pilihan utama selama berlibur di Banyuwangi.
“Pemerintah daerah berharap momentum ini menjadi pelecut semangat bagi para pelaku wisata untuk terus berinovasi,” kata Taufik, Selasa (20/1/2026).
Pemkab Banyuwangi disebutnua akan terus berupaya mendorong pelaku wisata untuk mempercantik destinasi dan memberikan pelayanan terbaik, serta meminta pelaku UMKM meningkatkan kualitas produk agar semakin kompetitif.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang





