Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Dispendik Banyuwangi Gelar Workshop Untuk Tingkatkan Pelayanan Pendidikan

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

KALIBARU – Bertempat di Hotel Margo Utomo Kalibaru, Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi menggelar workshop Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Tenaga Administrasi Satuan Pendidikan Kabupaten Banyuwangi tahun 2018, Jumat (2/3/2018) kemarin.

Lebih dari 200 tenaga tata usaha SMP negeri dan UPTD Pendidikan di Banyuwangi turut serta dalam workshop tersebut.

Kegiatan tersebut merupakan lanjutan dari workshop peningkatan mutu tata usaha SMP swasta di Banyuwangi yang digelar di Hotel Grand Harvest Licin pada 23 Januari lalu.

Bupati Abdullah Azwar Anas berharap, tenaga administrasi sekolah menempati peran penting sebagai tenaga kependidikan dengan tugasnya yang bukan hanya sekadar membantu sekolah dalam urusan administrasi, melainkan meliputi beberapa kegiatan penting dalam pengembangan kualitas sekolah seperti pengelolaan, pengembangan, pengawasan, dan pelayanan teknis.

Dengan kata lain tenaga administrasi sekolah ini bertugas sebagai pendukung berjalannya proses pendidikan di sekolah melalui layanan administratif guna terselenggaranya proses pendidikan yang efektif dan efisien di sekolah.

“Kami berharap keberadaan tenaga administrasi sekolah dapat menunjang berbagai program pendidikan yang sudah diusung oleh Pemkab Banyuwangi,” kata Bupati Anas.

Kepala Dinas Pendidikan Sulihtiyono mengatakan, dalam pelatihan ini peserta tahap pertama ada sekitar 224 SMP swasta. Kemudian kali ini dari SMP negeri dan UPTD Pendidikan, pesertanya sekitar 200. Semua TU baik UPTD SMP negeri, SMP swasta sudah seluruhnya mengikuti pelatihan.

“Tujuan dari Workshop ini adalah untuk peningkatan pelayanan dan kapasitas tenaga pendidikan dalam pelayanan pendidikan,” ujar Sulihtiyono.

Dalam workshop itu, peserta diberi pelatihan tentang manajemen keuangan dan manajerial sekolah berbasis MBS. Tenaga tata usaha sekolah adalah bagian dari unit pelaksana teknis penyelenggaraan sistem administrasi dan informasi pendidikan di sekolah.

“Informasi tata usaha sekolah kelola penting sebagai basis pelayanan dan bahan pengambilan keputusan sekolah,” tambah Kasubag Keuangan Nuriyatus Sholeha.