BANYUWANGI – Panitia pemberangkatan haji Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Banyuwangi mengingatkan, agar calon jamaah haji (CJH) segera mengirim koper.
Karena semua koper yang berisi barang bawaan jamaah itu akan segera dikirim. Sesuai jadwal pemberangkatan, semua koper milik CJH ini akan diangkut truk dan langsung di kirim ke asrama haji Sukolilo, Surabaya Selasa besok.
Rencananya itu, semua koper akan kita kirim ke Surabaya Selasa siang,” cetus Kepala Seksi (Kasi) Haji Kemenag Banyuwangi, H Mukhlis kemarin (14/10). Agar jadwal pengiriman koper tidak terhambat, Mukhlis meminta pada CJH untuk segera mengirim kopernya ke Kemenag.
Karena hingga kemarin, ternyata masih banyak yang belum mengirim barang bawaan tersebut. “Besok (hari ini) hari terakhir pengiriman koper,” katanya. Mukhlis mengakui, sejak Sabtu lalu sudah banyak yang mengirimkan koper. Tapi, CJH yang belum mengirim jumlahnya masih cukup banyak.
Koper ini akan kita kirim ke Surabaya dulu, sebelum para CJH berangkat,” ujarnya. Menurut Mukhlis, persiapan untuk panitia pemberangkatan haji pada 2012 ini sudah fi nal Rencananya, para CJH ini akan diberangkatkan di depan Pemkab Selasa sekitar pukul 20.00.
Lanjutkan Membaca : 1 | 2