Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Jelang Jumatan Masjid di Jambewangi Banyuwangi kebakaran

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Kepolisian Sektor Sempu, TNI, Petugas Damkar, bersama Warga Saat Memadamkan Api yang Melahap Masjid Al-Huda Panjen, Jambewangi, Jumat (12/11) Jaenudin/Banyuwangihits.id

Kebakaran gudang masjid terjadi di Dusun Panjen, Desa Jambewangi, Kecamatan Sempu, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (12/11/21).

Diduga penyebab kebakaran gudang berisikan karpet akibat konsleting listrik.

Kapolsek Sempu Iptu Karyadi saat dikonfirmasi perihal kebakaran tersebut memberarkan, diperkirakan kebakaran tersebut terjadi pukul 10:20 WIB.

“Sebelum terjadi kebakaran, Takmir masjid Mohtamar membersihkan masjid dan menyalaan pengeras suara untuk persiapan sholat Jumat, ” kata Iptu Karyadi.

Selanjutnya takmir pulang untuk mandi dan mengikuti sholat jumat. Namun Jaenab saksi mata melihat gudang masjid kebakaran dan berteriak-teriak.

Sontak masyarakat langsung bergotong royong memadamkan api dengan alat seadnya.

“ Alhamdulilah meski dengan alat seadanya, satu jam kemudian tujuh puluh persen api dapat terpadamkan, ” ucap pucuk pimpinan Polsek Sempu.

Dengan kedatangan 2 unit Damkar dari Kecamatan Genteng, akhirnya tak berselang lama seluruh api dapat dipadamkan semua.

“Dari hasil penyelidikan Kepolsian Sektor Sempu, diduga penyebab kebakaran akibat konsleting listrik,” jelas Perwira Polisi Berpangkat Balok Emas Dua yang dinas di Polsek Sempu.

Akibat kebakaran ini, Masjid Al-Huda Dusun Panjen, Jambewangi, Kecamatan Sempu diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp. 30.000.000,-. (DIN/DIK)